Resep Soto Ayam, Yang Cocok di Santap Saat Masih Panas

JABAREKSPRES – Soto ayam merupakan masakan khas Indonesia yang berupa makanan kuah yang berwarna kekuningan. Kuah yang kekuningan tersebut disebabkan oleh kunyit yang dijadikan bumbu dalam proses pembuatannya. Soto ayam sendir banyak ditemukn di berbagai daerah di Indonesia. Soto Ayam sendiri selain terdiri dari daging ayam biasanya soto ayam juga berisi soun, telur, kol, tomat, kentang dan bawag goreng. Sotot ayam juga biasa disajikan dengan nasi atau lontong.

Berikut resep soto ayam yang dapat kamu jadikan patokan dalam membuat soto ayam dirumah, selain itu kamu juga dapat mengkreasikan soto ayam saat membuanya.

Bahan-bahan Pembuatan Soto Ayam

  • 500 gram daging ayam
  • Telur
  • Soun
  • Kol
  • Bawang goreng
  • Tomat
  • Jeruk Nipis
  • 3 Daun Bawang
  • 2 Daun salam
  • 4 Daun jeruk
  • 1 Sereh
  • 2 ruas Lengkuas
  • 2 sdt Garam
  • 2 sdt Kaldu penyedap
  • 6 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • ½ sdt merica
  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 1500 ml air

Bahan pembuatan Koya Soto

  • 6 Kerupuk Udang (100gr)
  • 6 siung bawah putih goreng

 

Baca Juga: Lezatnya Ayam Goreng Manis, Bikin Nagih!

Langkah-langkah pembuatan Soto Ayam

  1. Siapkan ayam lalu cuci hingga bersih
  2. Setelah dirasa bersih, rebus ayam hingga mengeluarkan kaldu dan matang lalu tiriskan
  3. Halsukan bahan-bahan seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, merica dan kunyit bubuk
  4. Setelah bumbu sudah halus, selanjutnya tumis bumbu halus dengan sedikit minyak, lalu tambahkan daun jeruk, daun salam, daun bawang, sereh yang sudah di geprek, dan lengkuas yang sudah di potong atau di geprek hingga tercium aroma wangi masakan
  5. Selanjutnya jika bumbu tumisan sudah tercium aroma wangi, masukan air kaldu dari hasil rebusan ayam tadi dengan beri garam dan kaldu ayam takar sesuai dengan rasxa yang kamu inginkan
  6. Selanjutnya ayam yang sudah direbus sebelumnya di goreng hingga kecoklatan, lalu tiriskan
  7. Setelah daging ayam di goreng, suir daging ayam sesuai dengan ukuran yang kamu mau
  8. Selanjutnya untuk tambahan, koya dibuat dari kerupuk udang yang di goreng dan bawang putih goreng yang di haluskan menjadi bubuk
  9. Langkah terakhir siapkan mangkuk lalu isi dengan soun, kol, suiran ayam, dan potogan tomat, selanjutnya siram dengan kuah soto yang dibuat sebelumnya lalu beri tambahan potongan telur, bawang goreng dan perasan jeruk nipis

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan