DAM Ajak Konsumen Loyal Meriahkan CB150X Exclusive Riding Experience

BANDUNG – PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku Main Dealer Sepeda Motor dan Suku Cadang Honda di Jawa Barat mengajak 30 konsumen loyal Honda untuk mengikuti acara CB150X Exclusive Riding Experience di Gedung Safety Riding Center DAM, Sabtu (15/10).

Acara diawali dengan sosialisasi keselamatan berkendara #Cari_Aman yang dipandu langsung oleh instruktur safety riding DAM, kemudian dilanjutkan dengan sharing product knowledge mengenai motor sport adventure touring Honda CB150X.

Usai mendapatkan pembekalan safety riding dan product knowledge, para peserta diajak untuk merasakan langsung performa dan fitur terbaik dari Honda CB150X di area track on-road Gedung Safety Riding Center. Konsumen yang hadir juga berkesempatan mendapatkan promo penawaran dan merchandise menarik jika akan membeli Honda CB150X dengan syarat dan ketentuan berlaku.

General Manager Motorcycle Sales, Marketing, & Logistic DAM, Handi mengatakan, melalui acara spesial ini kami ingin berbagi dan sharing mulai dari memberikan edukasi keselamatan berkendara hingga membedah teknologi terbaru Honda kepada konsumen setia. Kami juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan konsumen yang telah memilih sepeda motor Honda untuk menemani aktivitas kesehariannya.

“Acara ini sebagai bentuk apresiasi sekaligus agar tetap dekat dengan konsumen dan calon konsumen Honda. Konsumen yang hadir dapat merasakan langsung motor sport adventure touring Honda CB150X yang mampu memenuhi kebutuhan konsumen melalui sensasi berkendara yang menyenangkan saat mengeksplorasi negeri. Bagi konsumen yang ingin memilikinya, Honda CB150X sudah dapat dipesan di seluruh jaringan dealer Honda terdekat,” ujar Handi.

Honda CB150X dibekali mesin terbaru 150cc DOHC berpendingin cairan dengan transmisi 6-percepatan dengan power maximum 11,5kW / 9.000rpm dan torsi maksimum di angka 13,8Nm / 7.000rpm mampu menghadirkan performa berkendara yang powerfull dan responsive terutama pada putaran tengah pada kontur jalan berbatu dengan kecepatan maksimum hingga 114km/jam dan akselerasi 0-200 meter 10,9 detik. Didukung dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI menjadikan model ini ramah lingkungan dan efisien dalam penggunaan bahan bakar yaitu 38 km/L berdasarkan hasil tes ECE R40.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan