JAKARTA – Kinerja Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dinilai oleh berbagai kalangan telah berhasil mengakat Indonesia dari keterpurukan ekonomi pada Pandemi Covid-19.
Menanggapi hal ini, Pengamat politik dari Universitas Andalas Asrinaldi menilai, kinerja Airlangga menjadi sosok yang diharapkan masyarakat untuk menjadi pemimpin Indonesia setelah Joko Widodo.
‘’Airlangga Hartarto memiliki peluang sangat besar pada Pilpres 2024 nanti,’’ ujar Asrinaldi dalam keterangannya, Minggu, (27/6).
Menurutnya, saat ini publik sudah sangat cerdas, bagaimana melihat pejabat negara dengan hasil kerjanya.
Jika dianalisa, Airlangga Hartarto sebagai Menteri koordinator bidang perekonomian, menjalankan tugas dan tanggungjawab yang amanahkan oleh presiden Joko Widodo dengan sangat baik.
Ketua Partai Golkar itu, mampu mengendalikan p[enyebaran Covid-19 sekaligus mengangkat perekonomian Indonesia dari keterpurukan akibat dampak pandemi.
Berbagai kebijakan untuk membantu masyarakat, Airlangga cetuskan. Sehingga seluruh lapisan masyarakat terbantu.
“Peran Menko Perekonomian dalam membantu penanganan ekonomi ditengah Covid-19 layak diapresiasi,” tutur Asrinaldi dalam keterangan, Minggu (26/6).
Untuk itu, dengan hasil kinerja yang sangat baik ini, sudah selayaknya Airlangga Hartarto melanjutkan pembangunan Indonesia yang sudah digagas oleh Presiden Joko Widodo.
Kendati begitu, patut diakui, tantangan persaingan dalam memperebutkan kursi RI 1 sangatlah berat. Meski Airlangga Hartarto punya modal politik besar, Airlangga juga harus membangun strategi jitu untuk memenangkan percaturan politik itu.
Asrinaldi berpendapat, nama-nama tokoh nasional yang menjadi langganan hasil survei kerap muncul menjadi saingan utama Airlangga Hartarto. Akan tetapi, yang Namanya dinamika politik masih sangat terbuka untuk berubah.
Dia sangat setuju jika, Menko Airlangga sering turun ke masyarakat. khususnya bertemu dengan generasi muda dan mahasiswa.
‘’Saya lihat itu sudah dilakukan Pak Airlangga, bertemu mahasiswa dan generasi muda untuk menjadi entrepreneur baru atau UMKM baru dan memotivasinya,’’ kata dia.
Menurutnya, apa yang sering disampaikan, mengenai wirausaha dan UMKM merupakan sosialisasi yang sangat positif. Khususnya untuk masyarakat yang terkena dampak Pandemi Covid-19.
Beberapa program bantuan sosial untuk masyarakat menjadi kebijakan yang sangat dibutuhkan dan menjadi mesin pendorong perekonomian nasional.