Achmad Jufriyanto Siap Berikan yang Terbaik bagi Persib di Piala Presiden

Jabarekspres.com — Pemain bertahan Persib, Achmad Jufriyanto, mengungkapkan bahwa ia dan rekan-rekannya akan memberikan penampilan yang terbaik di Piala Presiden 2022.

Pemain bek tengah Maung Bandung ini menyambut dengan positif terkait perhelatan turnamen pramusim Piala Presiden yang kembali digelar.

“Kami sebagai pemain menyambut baik gelaran Piala Presiden 2022 dan siap memberikan kemampuan terbaik,” kata Jufriyanto dalam sesi jumpa wartawan di Graha Persib, Sabtu (11/6/2022).

Pemain yang akrab disapa Jupe ini juga mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya akan menunjukkan hasil yang positif selama pemusatan latihan kemarin guna mencapai yang terbaik di ajang Piala Presiden 2022.

“Apa yang telah dipersiapkan selama ini insha Allah akan kami lakukan sebisa mungkin, dan mudah mudahan mendapat hasil yang maksimal,” ungkapnya.

Malam sekarang Persib akan menjamu Bali United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam laga perdana Grup C Piala Presiden 2022, Minggu (12/6/2022) pukul 20:30 WIB.

Bali United menjadi tim yang berhasil keluar menjadi juara Liga 1 2021/2022, sedangkan Persib berhasil berakhir di posisi kedua Liga 1 2021/2022.

Hasil drawing Piala Presiden 2022 langsung memberikan kejutan dari Grup C. Bagaimana tidak, dua tim besar yang bersaing ketat di Liga 1 kemarin seketika akan kembali bentrok pada Piala Presiden 2022 dengan cepat.

Dengan demikian, laga pembuka Grup C akan menyajikan pertandingan menarik. Dua tim besar akan berjuang untuk meraih tiga poin. Maung Bandung melawan Serdadu Tridatu.

Pelatih Robert Alberts melayangkan komentar terkait pertandingan ini. Ia mengaku bahwa dalam laga perdana Grup C ini anak-anak asuhnya akan menghadapi tim kuat.

“Kita tahu, mereka (Bali United) juga tidak banyak mengubah pemainnya. Jadi Anda tahu, Bali sudah semakin kuat,” kata juru strategi Maung Bandung itu, dikutip dari laman resmi Persib oleh Jabar Ekspres, Minggu (11/6/2022).

Bagaimanapun, pelatih asal Belanda itu tak lupa bahwa kali ini Persib akan bermain di markas sendiri, GBLA, yang akan dipadati oleh Bobotoh.

“Kami akan bermain di rumah, di depan dukungan besar Bobotoh,”

Hal tersebut tentunya menjadi angin segar bagi para punggawa Maung Bandung. Dengan kata lain, kini mereka akan kembali bermain dengan pemain kedua belas mereka yang sangat penting, yakni Bobotoh. Dengan begitu, Bali United akan menjadi tim pertama yang akan merasakan “keangkeran” Stadion GBLA semenjak pandemi kemarin.***

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan