Jabarekspres.com – Era teknologi semakin pesat dan fitur-fitur canggih lainnya pun menjadi sebuah kebutuhan baru. Seperti sistem pembayaran non-tunai atau biasa di kenal dengan istilah payment. Hampir seluruh sektor baik bisnis dan lainnya menggunakan metode tersebut. Namun, apakah sudah memahami dengan cermat apa itu istilah payment? Di kutip lewat kamus lengkap, istilah payment dalam bahasa inggris memiliki arti pembayaran atau bayaran. Lebih lanjut bila di kutip dari gobiz, istilah payment system merupakan sistem pembayaran yang mengatur perpindahan dana menggunakan fitur tertentu.
Dahulu, payment system atau sistem pembayaran lebih mengarah kepada pembayaran dengan uang tunai. Namun semakin canggih teknologi, kini payment system lebih banyak menggunakan non-tunai lewat aplikasi tertentu atau mobile banking. Sistem tersebut biasa di sebut dengan e-payment atau digital payment. Dengan sistem pembayaran e-payment, dapat memungkinkan untuk bertransaksi tanpa harus bertatap muka. Sederhananya, e-payment lebih praktis di lakukan untuk melakukan transaksi dana baik antar pembeli dan penjual, dan sebagainya. Bahkan, transaksi dapat di lakukan di mana saja dan kapan pun.
Lalu, apa yang membedakan payment tunai dengan non-tunai?
Lebih jelasnya jika dalam transasksi jual beli, sistem payment tunai mengharuskan penjual menyediakan pecahan kembalian. Serta pembeli harus menyediakan uang sesuai dengan jumlah transaksi yang di lakukan. Sistem uang tunai mengharuskan kedua belah pihak menyediakan uang fisik yang nominal jumlahnya harus sesuai. Sementara, bila sistem payment non-tunai, tidak membutuhkan uang fisik untuk bertransaksi. Cukup kirimkan nominal uang dengan jumlah yang sesuai dan penjual tidak perlu menyiapkan kembalian.
Kemajuan teknologi di berbagai sektor termasuk dalam hal transaksi mempermudah masyarakat. Bahkan sistem non-tunai ini mampu melacak transaksi secara lengkap karena terekam oleh sistem. Pembeli pun dapat mengatur rincian detail keuangan mereka sendiri serta dapat melihat histori pengeluaran uang. Berbagai bisnis retail pun sudah banyak yang beralih ke e-payment ketimbang payment tunai.
Apa saja sistem pembayaran non-tunai?
Berikut merupakan sistem payment non-tunai yang banyak di pakai di Indonesia: