Airlangga Hartarto Tempati Posisi Tertinggi untuk Jadi Capres yang Berasal dari Parpol Berdasarha Survei INES

JAKARTA – Ketua DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menempati urutan pertama dari hasil survei berdasarkan simulasi 4 Ketua Umum Partai politik (Parpol) yang dilakukan Indonesia Network Election Survei (INES)

Direktur Indonesia Network election Survei (INES) Direktur Eksekutive INES Tri Permadi mengatakan, dari keempat Ketua Parpol yang disurvei di antaranya Golkar, Gerindra, PKB dan Demokrat.

Menurutnya, tokoh-tokoh parpol menunjukan dominasi kuat terpilih sebagai presiden selanjutnya.

Jajak pendapat dan simulasi dilakukan terhadap 2.200 Warga negara Indonesia yang berusia diatas 17 tahun menggunakan metode survei kepada responden terpilih secara proposional, penyebarannya di 34 provinsi dan mengunakan metode multistage random sampling.

‘’Simulasi dilakukan terhadap tokoh-tokoh non Ketua Umum Parpol yang masuk dalam bursa Calon Presiden (Capres),’’kata Tri dalam keterangannya, Minggu, (12/12)

Dari hasil survei yang melibatkan 2.200 responden seluruh Indonesia, disebutkan jika pemilihan Presiden (Pilpres) digelar hari ini maka, Airlangga Hartarto unggul menjadi pilihan publik tertinggi dengan tingkat keterpilihan 14,8 persen.

Disusul Prabowo Subianto 13,7 persen, Ganjar Pranowo 13,1 persen,  Muldoko 6,2 persen, Gatot Nurmantyo 6,1 persen, Puan Maharani 5,2 persen, Anies Baswedan 3,7 persen, Susi Pudjiastuti 3,6 persen, Agus Harimurti Yudhoyono 3,1 persen, Gibran Rakabuming 2,9 persen, La Nyalla Mataliti 2,7 persen, Muhaimin Iskandar 2,3 persen, Erick Thohir 2,1 persen, Ridwan Kamil 1,8 persen, Sandiaga Uno 1,6 persen dan yang tidak memilih sebanyak 17,1 persen.

Selain itu berdasarkan, hasil pertanyaan metode tertutup dengan mengunakan kuisioner kepada 2.200 responden dengan disodorkan nama-nama tokoh, baik dari cluster ketua umum parpol dan non parpol, apabila pilpres digelar hari ini diperoleh hasil Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai bakal capres yang memiliki tingkat keterpilihan paling tinggi sebanyak 20,8 persen.

Disusul Prabowo Subianto 18,1 persen, Ganjar Pranowo 10,7 persen, Muldoko 6,3 persen, Gatot Nurmantyo 5,4 persen, Agus Harimurti Yudhoyono 4,3 persen, Puan Maharani 4,2 persen, Susi Pudjiastuti 3,6 persen, Gibran Rakabuming 3,3 persen, Anies Baswedan 3,2 persen, Muhaimin Iskandar 1,8 persen, Erick Thohir 1,6 persen , La Nyalla Mataliti 1,3 persen, Sandiaga Uno 1,1 persen, Ridwan Kamil 1,1 persen dan yang tidak memilih 13,2 persen.

Sedangkan dari hasil survei jajak pendapat 2.200 responden jika pileg digelar hari ini PDI Perjuangan masih menjadi pilihan yang tertinggi dengan tingkat keterpilihan 16,1 persen.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan