Covid-19 Varian Mu Berpotensi Lebih Mudah Menular

JAKARTA – Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan varian Mu COVID-19 sebagai varian yang wajib untuk diwaspadai.

Varian ini sendiri ditakutkan memiliki potensi untuk kebal terhadap vaksinasi.

Meski belum banyak kasus yang bisa dikaitkan dengan varian Mu, namun ia memiliki potensi untuk lebih mudah menular dari Delta.

Perubahan genetika pada jenis varian ini, menurut ahli, adalah alasan mengapa ia memiliki potensi besar lebih berbahaya dari varian Delta sekalipun.

Pertama kali muncul di Kolombia awal tahun ini, varian Mu kini sudah tercatat nongol di 40 negara di dunia.

Menurut penelitian terbaru, varian Mu memiliki potensi lebih tinggi dalam hal penularan, dibandingkan 17 jenis mutasi dari varian lain. (Fin.co.id)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan