Irfan-Haru Miliki Potensi Maju di Pilgub Jabar 2024

BANDUNG – Silaturahmi politik telah dilakukan oleh pengurus DPD Partai Demokrat dan DPW PKS Jabar.

Indonesia Political Opinion (IPO) menilai kedua partai tersebut belum memiliki tokoh yang dikenal di kalangan masyarakat Jabar untuk menyongsong Pemilihan Gubernur (Pilgub) mendatang.

Peneliti Utama IPO, Catur Nugroho menyarankan jika Ketua DPD Partai Demokrat, Irfan Suryanagara dan Ketua DPW PKS Haru Suandharu jika akan diusung sebagai paslon di Pilgub Jabar, alangkah baiknya mulai menyapa masyarakat dari sekarang. Pasalnya, kedua Ketua tersebut belum terlalu populer di mata masyarakat.

“Kalau memang kedua partai tersebut ingin mengusung kader dari Jabar ya bagusnya dimulai dari sekarang. Apalagi keduanya telah melaksanakan silaturahmi politik kemudian menyusun strategi untuk mengangkat kedua tokoh tersebut” ujar Catur dilansir dari rmoljabar.id, Kamis (3/6).

Meski begitu, imbuh Catur, kedua partai tersebut juga berpotensi mengambil tokoh dari luar Jabar yang sudah cukup kuat dan mumpuni. Hal tersebut sama seperti Pilgub di NTB, PKS dan Demokrat mengusung Zulkieflimansyah.

“Kang Zulkieflimansyah awalnya dipasang di Banten tetapi gagal tetapi mampu berhasilnya di NTB,” lanjutnya.

Oleh karena itu, strategi semacam itu bisa saja terjadi karena mungkin terdapat tokoh yang kurang laku di daerah lain namun berpotensi meraih kesuksesan di Jabar.

“Jadi untuk saat ini belum dapat diprediksi tokoh yang akan diusung oleh PKS dan Demokrat di Jabar,” tutupnya. (bbs/tur)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan