BANDUNG – Sustainable Development Goals (SDGs) atau yang dikenal dengan Tujuan Pembangunan berkelanjutan merupakan suatu rencana aksi global yang disepakati oleh para pemimpin dunia, termasuk Indonesia sampai dengan 2030.
SDGs tersebut yang terdiri dari 17 Sasaran meliputi (1) Menghapus Kemiskinan; (2) Mengakhiri Kelaparan; (3) Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan ; (4) Pendidikan Bermutu; (5) Kesetaraan Gender; (6) Akses air bersih dan sanitasi; (7) Energi Bersih dan Terjangkau; (8) Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi; (9) Infrastruktur, Industri dan Inovasi; (10) Mengurangi Ketimpangan; (11) Kota dan Komunitas yang Berkelanjutan; (12) Konsumsi dan Produksi yang Bertanggungjawab; (13) Penanganan Perubahan Iklim; (14) Menjaga Ekosistem Laut; (15) Menjaga Ekosistem Darat; (16) Perdamaian, Keadilan dan Kelembagaan yang Kuat, dan (17) Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Saat ini, PT PLN (Persero) dan unit-unitnya merancang dan mengembangkan berbagai program Corporate Social Responsibility (CSR) yang selaras dengan upaya pencapaian tujuan berkelanjutan tersebut sebagai wujud tanggungjawab sosial perusahaan terhadap lingkungan dan masyarakat.
CSR yang Mendukung SDGs
Sepanjang tahun 2021, PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (PLN UIP JBT) sebagai salah satu Unit PLN akan mengalokasikan lebih dari 60 % anggaran Corporate Social Responsibility (CSR) untuk mendanai program-program yang mendukung pencapaian SDGs.
Terutama pada sasaran (7) Energi Bersih dan Terjangkau; (8) Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan ekonomi; (11) Kota dan Komunitas yang berkelanjutan; (13) Penanganan Perubahan Iklim serta (15) Menjaga Ekosistem Daratan yang dilaksanakan di wilayah kerjanya yang tersebar di Provinsi Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Octavianus Duha, General Manager PLN UIP JBT menyampaikan, selain sebagai unit yang bertugas membangun infrastruktur ketenagalistrikan, PLN UIP JBT juga berupaya untuk terus memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat melalui pelaksanaan berbagai program CSR. Program tersebut berupa kegiatan yang mendukung Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Pemerintah seperti pemberdayaan dan Pengembangan UMKM untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif. Selain itu PLN juga melakukan aksi Penanaman Bibit Pohon dan Pengembangan hutan wisata, sebagai upaya menjaga ekosistem daratan, serta berbagai program lainnya.
“Kami berharap dengan adanya program-program tersebut juga dapat semakin meningkatkan hubungan baik antara PLN dengan masyarakat sehingga dapat berkolaborasi dan bersinergi untuk mendukung upaya PLN dalam melistriki negeri,” pungkasnya.