Destinasi Wisata Dago Bakal Alami Pemugaran, Pihak Kelurahan: Sudah Berkoordinasi dengan Dinas Kehutanan

BANDUNG – Daerah yang satu ini memiliki ragam tempat yang menarik untuk dikunjungi. Kawasan Dago, merupakan salah satu wilayah yang terdapat di Kota Bandung dengan pesonanya yang luar biasa.

“Jadi, di Dago ini kita punya yang namanya curug, ya. Selain curug, di situ juga ada situs tapak raja Thailand. Jadi, sebenarnya dari dahulu kala wilayah kita ini sudah dikenal dan dikunjungi oleh orang penting,” ujar Sekretaris Lurah Dago, Jajang Direja kepada wartawan Jabar Ekspres, Rabu (10/3).

Daerah sekitar curug tersebut rencananya akan ditata kelola kembali sehingga nantinya menjadi tempat wisata idaman para penikmat keindahan alam.

“Kita saat itu sebelum pandemi Covid ya sudah berkoordinasi dengan dinas kehutanan supaya membangun Curug itu. Dan, akan memberikan lahan kepada warga untuk berdagang sebagai tempat mereka menambah penghasilan ya,” katanya.

Ia juga memberitahu kalau di kawasan Dago terdapat rumah-rumah warga yang dihias sedemikian rupa seperti warna pelangi.

“Kita itu juga ada yang namanya kampung pelangi 200. Mirip-mirip seperti kawasan yang ada di negara Brazil. Kampung itu merupakan rumah para warga yang kita revitalisasi sehingga sekarang bisa kita katakana sebagai kawasan wisata ya,” ucapnya.

Masih menurut Jajang, Dago juga memiliki setidaknya 6 hektar tanah wisata yang disebut ‘tani kota’. Tanah wisata tersebut memiliki banyak pilihan tempat untuk dijadikan lokasi rekreasi.

“Tani kota itu di dalamnya ada tempat bagi pengunjung untuk berkebun, berkuda dan panahan,” tuturnya.

“Selain itu, di sana juga terdapat mata air yang bisa diminum, yaitu Mata Air Ciloa dan Tirta Lestari. Air tersebut sudah dikonsumsi oleh warga kita sendiri ya. Pengelolaannya dibantu oleh para pengurus, oleh sponsor lah bisa kita sebut ya,” ujarnya.

Selain untuk dikonsumsi oleh para warga di kawasan Dago, ternyata hasil dari mata air tersebut juga untuk diperjual-belikan. Umumnya melalui depot isi ulang.

“Setelah disteriliasi begitu ya oleh pengurus, warga kita akan menjual air mineral dari mata air itu. Jadi kan ini memiliki manfaat yang luar biasa ya kepada banyak pihak,” ucapnya. (mg1)

Tinggalkan Balasan