Sumedang Menuju Happy Digital Region

SUMEDANG – Terbitnya Peraturan Presiden (Perpres) No. 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) menjadi babak baru bagi tata kelola pemerintahan di Indonesia. Berdasarkan kebijakan tersebut, seluruh instansi pemerintah wajib menerapkan SPBE atau yang lebih dikenal dengan e-government.

Penerapan SPBE menjadi suatu keharusan bagi pemerintah pusat maupun daerah sebagai bagian perubahan yang sangat penting dalam program Reformasi Birokrasi terutama dalam mewujudkan birokrasi berkelas dunia (world class government).

Pemkab Sumedang sendiri telah menerapkan SPBE diantaranya dengan menyiapkan inovasi layanan publik yang terintegrasi melalui super aplikasi e-Office.

Aplikasi ini terus dikembangkan sehingga adanya akselerasi dalam penerapan SPBE yang pada akhirnya bermuara pada meningkatnya kualitas pelayanan masyarakat yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman mengatakan, inovasi yang diinisiasinya itu berangkat dari Visi ‘Sumedang Simpati’ Tahun 2023 serta mimpi besar Bupati dan Wakil Bupati Sumedang untuk mewujudkan Sumedang “Happy Digital Region” dan “World Class Government”.

“Super aplikasi e-Office yang dibangun Tahun 2019 kini sudah efektif digunakan oleh perangkat daerah hingga kecamatan, bahkan sudah mulai dikembangkan sampai tingkat desa,” paparnya.

Dikatakan Herman, saat ini Kabupaten Sumedang menjadi daerah percontohan bagi daerah lain dalam penerapan aplikasi tersebut. Inovasi e-Office, kata Herman, kini sudah mulai diterapkan dan direplikasi oleh kabupaten dan kota di Jawa Barat dan di Indonesia.

“Kabupaten Bandung dan Kabupaten Pangandaran telah melakukan studi banding untuk membangun aplikasi seperti yang kami miliki ini. Sudah ada juga dari daerah lain yang konfirmasi ingin menerapkannya di daerah masing-masing,” ujarnya.

Ditambahkan, sebelum Super Aplikasi e-Office dibangun, indeks SPBE di Kabupaten Sumedang tahun 2019 berada di angka 2,46. Untuk tahun 2021, dari target yang telah ditetapkan, indeks SPBE di Kabupaten Sumedang diproyeksikan masuk menjadi salah satu tertinggi di Indonesia.

Layanan e-Goverment di Kabupaten Sumedang Single Window

Sementara itu, Kasi Data Elektronik pada Diskominfosanditik Kabupaten Sumedang, Arif Syamsudin menuturkan, setelah pemberlakuan e-office, dirasakan terjadinya perubahan secara masif pada tata kelola pemerintah di Kabupaten Sumedang.

Tinggalkan Balasan