JAKARTA — Aktris Luna Maya mengatakan bahwa dirinya bisa menerima kenyataan pandemi virus korona atau Covid-19 yang kini melanda Indonesia dan dunia. Namun, dia mengaku cukup galau lantaran sejumlah pekerjaannya yang terpaksa harus ditunda.
“Masalah pandemi, ya udah lah jalani aja. Cuma masalah pekerjaan kepending kita khawatirnya masalah ekonomi ya. Mungkin banyak orang ada tabungan, ada ini, ada itu, tapi sampai berapa lama,” ucap Luna Maya dalam Instagram live.
Beberapa hari lalu, bintang film Zuzzanna: Bernapas dalam Kubur mengaku sempat gundah. Kondisinya semakin diperparah akibat dia sedang datang bulan. Untuk menghibur diri, Luna Maya kemudian meminta salah satu sahabatnya untuk datang ke rumah supaya dia tidak terlena dalam kegalauan yang berkepanjangan.
“Hidup harus terus berjalan. Satu hari, dua hari kita galau ya nggak apa-apa. Tapi jangan berkelanjutan,” tutur Luna Maya.
Perempuan berdarah Bali ini mengakui bahwa dirinya termasuk orang yang suka dengan kesendirian. Bahkan ketika melakukan traveling sekalipun, terkadang dia lebih nyaman sendirian. Namun ada kalanya Luna Maya juga lebih senang traveling bersama-sama.
“Aku biasanya datang ke suatu tempat diam aja, bengong, nggak ada musik. Ya kadang baca sih tapi nggak terlalu karena aku bukan orang yang suka banget baca,” ungkap Luna Maya. (jpc/drx)