PSBB di BoDeBek Turun 38,5 Persen, Tapi Kasus Naik Secara Penyerbaran Wilayah

BANDUNG – Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jabar, Berli Hamdani mengatakan bahwa untuk Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Bogor, Depok dan Bekasi (BoDeBek) mengalami penurunan kasus hingga 38,5 persen.

“Sebagai evaluasi, saya sampaikan bahwa kemarin telah disampaikan PSBB di BoDeBek ada penurunan dari kasus terutama di Kota/Kab Bekasi dan Bogor, itu bahkan angkatnya 38,5%,” ucap Berli saat konperensi Pers melalui daring di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (28/4).

Dikatakan Berli, selama sembilan hari menjukan penurunan. Namun, kata dia, secara wilayah menunjukan ada perluasan wilayan kasus

“Jadi serbarannya meluas lebar. Dari 50 kasus tadi ada tambahan, itu juga menujukan dari daerah-daerah yang tersebut di BoDeBek terutama,” katanya.

Kemudian, sambung dia, sebagaian sebaran PDP relatif sama, tetapi jumlah dari PDP itu sendiri di Bodebek masih cenderung meningkat, terutama di Kabupaten Bogor.

“Cecara umum, terjadi pertembuhan kasus terutama di Kota Depok, bogor. Pertambahan kasus yang sembuh itu juga cendrung meningkat setiap harinya. Dan ini paling banyak penyembuhan ialah di Bekasi,” sambungnya.

Menurutnya, sebaran kasus yang belum terlihat signifikan tetapi jumlahnya total meningkat, tentunya beberapa evaluasi ini perlu di tindaklanjuti kedepan selahsatunya dengan melakukan pelaksanaan PCR yang tujuannya ingin menyapu habis Covid-19.

“Terutama yang ODP kemudian PDP dengan gejala ringan atau tanpa gejala. Karena yang seperti itu agak sulit kalau tidak melakuakan PCR dianggap karena pemeriksaan tingkat akurasinya tinggi,” imbuhnya.

“Semakin diketahui nanti penanganannya, akan semakin cepat dan tuntas, dan untuk itu diharapkan kalau cepat tuntas angka kematiannya akan bisa kita tekan atau bahkan 0 kan, karena itu salah satu tujuan dari pelaksnaan PSBB di Jabar,” paparnya.

Diberitakan sebelumnya, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil memastikan, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota dan Kabupaten Bogor, Kota Depok, serta Kota dan Kabupaten Bekasi (Bodebek) akan diperpanjang selama 14 hari mulai Rabu, 29 April 2020.

“PSBB Bodebek akan diperpanjang 14 hari ke depan mulai hari Rabu besok, sudah diputuskan,” katanya.

Adapun sejak PSBB diterapkan pada 15 April lalu di Bodebek, Kang Emil mengatakan bahwa terjadi penurunan tren persebaran penularan COVID-19, terutama di tiga wilayah yaitu Kota dan Kabupaten Bogor serta Kota Depok.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan