BANDUNG – Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (KUK) Provinsi Jawa Barat menargetkan 2020 akan mencetak 3.000 UMKM Juara di Jabar. Diketahui, pada tahun 2019 Dinas KUK berhasil mencetak 2.500 industri kreatif.
“Kita akan mencoba di tahun 2020 ini industri kreatif ini dari waktu ke waktu akan kita coba tingkatkan karena bagaimanapun peningkatan atau naik kelasnya UMKM ini terlihat dari peningkatan industri kreatif itu,” ucap Sekretaris Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat, Suhra di acara Jabar Punya Informasi (Japri) Bandung, Kamis (20/2)
Menurutnya, peningkatan naik kelas tersebut dilihat dari sisi omset dan dari sisi aset. Kemudian katanya, peningkatan dari sisi potensi pasar juga jadi perhitungan.
“Jadi yang dulu mungkin 1 Kabupaten pasarnya hanya mencakup 1 Kabupaten sekarang sudah nambah jadi 2 atau 3 kabupaten bahkan 1 provinsi itu juga jadi perhitungan kita,” jelasnya.
Ia menjelaskan, salah satu cara untuk bisa mencapai target tersebut pihaknya dari sekarang sedang mencoba merekrut para pendamping untuk para UMKM nanti.
“Nah terutama pendamping ini salah satunya adalah pendamping khusus yang ekonomi industri kreatif yang nantinya menyampaikan pesan dari kita antara lain bagaimana mencoba meningkatkan daya saing dari produk yang peserta hasilkan kemudian yang kedua mencoba menerobos pasar pasar potensial,” jelasnya.
“Pendamping nya dari temen-temen kita di Jawa Barat, awal Februari ini adalah rekrutmen para pendamping kemudian kita juga dari februari sampai april nanti itu adalah rekrutmen untuk temen-temen yang para pesertanya dari UMKM sendiri,” tambahnya.
Suhra menyampaikan bahwa dari 2019 kemarin dari sisi presentase dari UMKM Bidang kuliner mencapai diangka 15 persen dari beberapa sektor yang lain kemudian fashion juga menempati urutan yang cukup signifikan kemarin ditahun 2019 kemudian yang makanan juga sama.
“2020 kan kita belum, kemungkinannya kita akan coba itu tadi industri kreatifnya oleh kita menjadi satu fase untuk di tingkatkan mudah-mudahan nanti industri kreatif walaupun belum bisa menyaingi kuliner tapi setidaknya ada peningkatan yang signifikan,” paparnya.
Setiap tahunnnya Dinas KUK akan terus menaikan target mencetak UMKM Juara di Jawa Barat, pada 2019. Dia berhasil mencetak 2.500, untuk 2020 pihaknya menargetkan 3.000 dan untuk 2021 pihaknya akan mencetak 3.500 UMKM.