Satu Anak Korban Terseret Arus di Parit Babakan Ciparay Ditemukan di Sukamenak Kab. Bandung
MARGAHAYU – Setelah melakukan upaya pencarian selama tiga hari, akhirnya tim relawan gabungan menemukan jasad salah satu dari dua bocah yang terseret aliran air di Jalan Caringin, Kelurahan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Minggu (16/2).
Berdasarkan pantauan, Jasad korban yang bernama Faisal Raihan alias Faiz, 6 ditemukan oleh warga di wilayah Desa Sukamenak, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, yang berjarak sekitar 6 kilometer dari lokasi.
“Pukul 08.30 WIB, Tim SAR Gabungan menerima informasi dari warga sekitar, bahwa ditemukan jenazah anak kecil di wilayah Sukamenak, Kopo,” ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Bandung, Deden Ridwansah, saat di wawancara, Minggu (16/2).
Deden mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima, korban ditemukan oleh seorang pencari cacing pukul 05.30 WIB. Tim SAR Gabungan langsung bergerak menuju lokasi penemuan mayat.
“Tim bergerak menuju lokasi penemuan yaitu sekitar 3.87 KM dari lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian serta keluarga korban bahwa mayat yang ditemukan memang betul salah satu korban tenggelam di Parit Babakan Ciparay Faisal Raihan alias Faiz,” kata Deden.
Lebih lanjut lagi Deden menjelaskan, sekitar Pukul 09.00 WIB Korban Faiz, berhasil dievakuasi oleh tim SAR Gabungan dan diserahkan kepada pihak keluarga korban.
“Pencarian kini difokuskan pada korban satu lagi yang bernama Irgi (6),” ujarnya.
Adapun total unsur SAR Gabungan yang berada di lapangan, lajut Deden, yaitu 61 personil dengan rincian, diantaranya 5 orang anggota Basarnas Bandung, 4 orang anggota Polsek Babakan Ciparay, 3 orang anggota Koramil Babakan Ciparay, 10 orang anggota Diskar Kota Bandung, 10 orang PMI Kota Bandung, 5 orang anggota YKPA, 4 orang RMI serta 20 orang warga Babakan Ciparay.
Diberitakan sebelumnnya, dua orang anak Faiz, 6 dan Irgi, 6 warga Kelurahan Babakan Ciparay, Kecamatan Babakan Ciparay diduga jatuh ke dalam parit dan terbawa arus.
Menurut kesaksian warga setempat Annis, 56 sebelum hujan keduanya sedang asik bermain bola dilapangan bulu tangkis. Akan tetapi keduanya pindah bermain ditepi parit dekat jembatan.
‘’’Kira-kira abis jumatan anak itu bermain di sungai,’’kata dia ketika ditemui Jabar Ekspres, Jumat malam, (14/2).