BANDUNG-Gelandang muda Persib, Beckham Putra Nugraha, dipastikan absen membela tim nasional (Timnas) U-19 setelah mengalami cedera. Ia dinyatakan tidak lolos seleksi Timnas U-19 akibat problem cedera yang dialamnya. Meskipun kabar itu terasa pahit, Beckham mengaku telah menerimanya dengan lapang dada.
Menurut adik Gian Zola Nasrullah itu, pasti ada hikmah postif yang bisa diambil dari kegagalan ini. Untuk sementara waktu, Beckham mengaku akan akan fokus pada pemulihan kondisinya agar bisa segera merumput kembali.
“Mungkin sudah jalannya harus seperti ini. Pasti ada hikmah dan sisi positif yang bisa saya jadikan pelajaran. Sekarang fokus pada pemulihan (cedera),” kata pemain bernomor punggung 7 ini, Senin (20/1), dilansir dari Persib.co.id.
Beckham tepaksa dipulangkan karena mengalami masalah pada hamstringnya. Kondisi itu membuatnya tak direkomendasikan untuk melanjutkan program pemusatan latihan.
Padahal, Beckham adalah salah satu gelandang andalan timnas U-19 (dan U-18) di bawah asuhan Fachri Husaini. Ia tampil membela skuat Garuda Muda di kejuaraan Piala AFF U-18 2019 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2020.
Selain Beckham dua pemain Diklat PERSIB lainnya, Rahmat Hidayat, Andri Febriansyah juga tak lolos dalam seleksi pemain yang akan mengikuti program TC di Thailand pada 20 Januari-1 Februari 2020. (bbs/tur)