Sedangkan untuk calon wakil bupati, pihaknya belum mengajukan atau menyepakati satu nama. Kata dia, pihaknya juga siap bersama sama dengan PKS untuk mencari nama yang tepat untuk posisi calom wakil bupati.
“Kami juga belum secara resmi membuka pendaftaran untuk calon wakil. Namum memang selama ini sudah ada beberapa nama kader yang menyatakan kesiapannya,” katanya, kemarin.
Dikatakan Endang, keputusan pihaknya berkoalisi dengan PKS ini, telah mendapat izin dam restu dari DPW dan DPP Partai Demokrat. Sehingga ia mengimbau agar semua kader dan simpatisan partai berlambang bintang mercy besutan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untul all out mendukung dan berjuang memenangkan calon bupati Gun Gun Gunawan.
“Secara tegas Demokrat medukung Gun Gun Gunawan. Sehingga saya imbau agar semua kader dan simpatisan untuk sama sama menangkannya,” pungkasnya. (rus)