Tepis Anggapan Ban Serep

Tepis Anggapan Ban Serep
BERBAGI TUGAS: Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum menghadiri Forum Pemimpin Redaksi (Pemred) 'Silaturahim Gubernur dengan Pimpinan Media Massa' di Nara Park, Kota Bandung, Selasa (17/9/19).
0 Komentar

Hingga 21 Agustus 2019, Jabar Saber Hoaks berhasil mengklarifikasi 2.643 aduan dari total 4.454 aduan yang masuk. Melalui Jabar Saber Hoaks, Emil pun berharap masyarakat menjadi dewasa dalam menyikapi sebuah informasi.

“Kita bercita-cita masyarakat menjadi dewasa untuk bisa mengonsumsi setiap informasi,” ujar Emil.

Selain itu, semangat reformasi birokrasi ikut menjadi perwujudan pemerintahan yang proaktif. Emil mengatakan, reformasi birokrasi di pemerintahannya dilakukan melalui teknologi digital, termasuk dalam rotasi jabatan.

Baca Juga:66 Sekolah SMP di Bandung Belum TerakreditasiKorupsi Rp 250 M di BTN, Kejagung Belum Terima SPDP

“Semua akan serba digital, (mulai) penganggaran (hingga) evaluasi. Termasuk saya mencoba untuk seadil-adilnya dalam rotasi jabatan,” kata Emil.

“Termasuk juga dalam mencari Sekda (Sekretaris Daerah) definitif. Kami sedang mencari dalam waktu tiga bulan,” tutupnya. (*)

0 Komentar