NGAMPRAH- Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna kebut janji politiknya kepada masyarakat melalui program “Bandung Barat Ngariksa Lembur” dengan blusukan ke berbagai wilayah baik selatan maupun utara.
Perjalan blusukan itu, Umbara awalnya menyapa masyarakat di Gununghalu lantas menuju Cipongkor. Dari situ Umbara singgah di Desa Batulayang Kecamatan Cililin untuk ikut donor darah.
Usai donor darah, bupati juga mondok di kampung Bongas melaksanakan salat subuh berjamaah. “Termasuk saya akan meninjau bedah rumah warga yang kurang mampu dan sudah tidak layak untuk di tempati,” kata Umbara kemarin.
Di kampung bongas itu, Umbara mengaku terenyuh bertemu dengan seorang anak yang kakinya lumpuh. “Saya pun memerintahkan kepada dinas kesehatan agar BPJS-nya segera diurus untuk pengobatan anak tersebut hingga sembuh,” katanya.
Perjalanan blusukan pun dilanjutkan kembali ke Nangrak, Kidang Pananjung, menuju Desa Cililin yang dilanjutkan dengan apel pagi di Mandrasah Aliyah Negeri (MAN) Cililin. “Saya juga bersilaturahmi dengan kepala sekolah dan para guru serta siswa di Cililin ini,” pungkasnya. (drx)