CIANJUR – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cianjur, berencana untuk menggandeng para Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk turut serta mensosialisasikan bahaya narkoba, agar pencegahan penyalahgunaan serta peredaran narkoba bisa lebih optimal.
Kepala BNNK Cianjur, Basuki, menuturkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polres dan Kodim 0608/Cianjur, untuk menjadikan Babinsa dan Bhabinkamtibmas bisa jadi kepanjangan tangan untuk melakukan sosialisasi terkait pencegahan peredaran narkoba.
“Nanti kami bisa siapkan modulnya, sehingga sosialisasi bisa dilakukan langsung di setiap desa secara menyeluruh di wilayah Kabupaten Cianjur,” kata Basuki kepada Cianjur Ekspres, Kamis (13/9).
Dia mengatakan, dengan semakin gencar sosialisasi untuk pencegahan, maka peredaran narkoba di Cianjur bisa terus ditekan. “Dengan pola yang dijalankan yakni pembinaan dan sosialisasi, angka penyalahguna bisa terus menurun, meskipun dari segi kuantitas barang bukti yang diamankan ada peningkatan,” tutur Basuki.
Menurutnya, selain para Babinsa dan Bhabinkamtibmas, BNNK juga akan melibatkan para pelajar sebagai tim untuk turut menyosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekolah, terutama pada teman sekolah mereka.
Basuki mengatakan, usia pelajar di tingkat SMP dan SMA/SMk sederajat memang perlu mendapakan pembinaan yang lebih, supaya ke depan tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba yang bisa merusak generasi bangsa.
“tentu sangat penting untuk membina generasi muda, supaya ke depan tidak jadi penyalahguna. Bahkan diharapkan nantinya bisa terus mecegah peredaran dengan menyampaikan bahaya narkoba ke lingkungannya mereka,” pungkasnya. (bay/yhi)