Selesaikan Target Dua Medali Emas 

Berikutnya, target besar sudah disiapkan Jojo. Yakni bisa berprestasi di pentas BWF Tour. Setidaknya ada tiga turnamen BWF yang akan berlangsung dalam waktu dekat. Seperti Japan Open, Chinese Open, dan Korea Open.

Terpisah, Marcus/Kevin mampu melengkapi capaian mereka tahun ini dengan sekeping medali emas. Mereka mengalahkan sesama penghuni pelatnas Fajar Alfian/M. Rian Ardianto dalam rubber game, 13-21, 21-18, 24-22.

Kedua pasangan Indonesia itu tetap ngotot demi mempertaruhkan medali emas. Buktinya, pada game terakhir terjadi setting hingga 24-22. Di sisi lain, pelatih mereka Herry Iman Pierngadi dan Aryanto Miranat memutuskan melepaskan kedua pasangan tersebut untuk bermain terbuka. (nap/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan