Pecah Rekor Baru Renang

JAKARTA – Perenang ung­gulan Singapura Joseph Isaac Schooling mempersembahkan medali emas pertama untuk Singapura setelah mengung­guli semua lawannya pada final 100 meter gaya kupu-kupu putra Asian Games 2018 di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Jakarta, kemarin (22/8).

Peraih medali emas Olim­piade itu juga membubu­hkan rekor baru Asian Ga­mes dengan catatan waktu 51,04 detik dari rekor se­belumnya 51,76 detik milik dirinya sendiri.

Atlet 23 tahun itu menga­lahkan perenang China Li Zhuhao yang membawa pulang medali perak dengan catatan waktu 51,46 detik dan perenang Jepang Yuki Kobori yang berhak atas medali perunggu dengan catatan waktu 51,77 detik.

Pada babak penyisihan yang dilakukan pada hari yang sama, Schooling telah menunjukkan hasil latihan kerasnya dengan menem­pati posisi pertama dengan torehan waktu 52,31 detik.

Usai babak penyi­si­han tersebut, Schooling mengatakan prestasinya mengalahkan legenda renang AS Michael Phelps dan men­cetak rekor baru Olimpiade 2016 Rio dengan 50,39 detik, tidak berhubungan dengan perjuangannya dalam Asi­an Games kali ini.

”Apa yang anda lakukan dua tahun lalu tidak ada hubung­annya dengan apa yang anda lakukan sekarang,” katanya kepada wartawan.

Sebelumnya, perenang yang juga meraih emas nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra saat Asian Games 2014 In­cheon itu juga menyumbang medali perunggu Asian Ga­mes 2018 untuk Singapura bersama rekan-rekannya dalam nomor 4×200 meter gaya bebas estafet putra.

Sementara itu, perenang Indonesia Glenn Victor Su­tanto yang juga tampil pada final 100 meter gaya kupu-kupu putra Asian Games 2018 itu, finis di posisi bontot dengan catatan wak­tu 53,89 detik. (ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan