Dia menjelaskan, untuk memanjakan para pengunjung, pihaknya juga menawarkan aneka kuliner seperti masakan sunda, chinese food dan seafood. Dengan area restoran yang luas serta lesehan di bawah pohon pinus memberikan kenyamanan saat makan bersama keluarga. “Restoran d atas ada, begitu juga dengan lesehan kami siapkan. Menu makanan juga banyak serta harga terjangkau,” terangnya.
Dia menyebutkan, tingkat pengunjung yang datang ke Terminal Wisata Grafika Cikole cukup tinggi terutama di akhir pekan dan liburan panjang. Selain banyak pengunjung yang memanfaatkan sejumlah fasilitas permainan, ada juga pengunjung yang hanya sekadar istirahat sambil menikmati aneka makanan di restoran. “Ada yang istirahat juga sambil makan siang dari rombongan bus yang datang,” ungkapnya seraya menyebutkan kunjungan pada akhir pekan bisa mencapai 1.000 orang/hari. (drx)