Penyakit TBC Masih Jadi Penyebab Kematian

CIMAHI – Penyakit Tuberkulosis (TBC) di Indonesia hingga kini menempati peringkat dua dunia setelah India. Khusus Kota Cimahi, pada 2017 ditemukan kasus baru Bakteri Tahan Asam (BTA) atau TBC sebanyak 544 penderita.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Pratiwi mengungkapkan, Dinkes sendiri menargetkan untuk menemukan 635 orang penderita TBC. Namun, usaha ini belum berhasil. Sehingga, 91 penderita masih belum ditemukan dan masih berpotensi untuk menularkannya kepada masyarakat.

Dia memaparkan, pihaknya bekerjasama dengan Perhimpunan Pemberantasan Tuberkulosis Indonesia (PPTI) dan kader kesehatan Kota Cimahi berkomitmen untuk menekan angka kasus TBC, dengan meningkatkan pengetahuan dan kepedulian masyarakat dalam mencegah dan menanggulangi penyakit TBC.

” Kedepan kita juga akan melibatkan keluarga penderita untuk pencegahan penularannya,” ujar Pratiwi, disela sela peringatan hari TBC se-dunia tingkat Kota Cimahi, di Gedung serbaguna Hardjuno, kemarin (27/3).

Dia menuturkan, pasien TB yang sudah sembuh masih bisa tertular dan terjangkit penyakit untuk kedua kalinya apabila bergaul atau hidup di lingkungan yang masih terjangkit penyakit menular tersebut. Sehingga, untuk mencegah penularan virus tuberkulosis tersebut, masyarakat harus mulai menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

“Kalau di lingkungannya ada (yang masih TB), orang yang sudah sembuh itu bisa tertular lagi. Penyakit ini berbasis lingkungan, oleh karena itu lingkungan sekitar harus disehatkan dengan pencahayaan rumah oleh sinar matahari,” ujarnya.

Selain itu, bagi orang yang sudah terkena TB, disarankan untuk selalu mengenakan masker dalam beraktifitas. Tujuannya, agar virus tersebut tidak menular. Bahkan, pasien TB juga harus mendapat pengobatan hingga benar-benar sembuh.

“Sesuai dengan peringatan Hari TBC tingkat Kota Cimahi 2018, yakni Temukan Obati Sampai Sembuh (TOSS),” bebernya.

Untuk Pemkot Cimahi sendiri lanjut dia, sudah menyediakan fasilitas untuk pengobatan dengan melibatkan semua puskesmas untuk melayani dan mengobati secara gratis.

Ditempat yang sama, Wali Kota Cimahi, Ajay Muhamad Priatna mengatakan, salah satu penyebab utama dari TBC disamping merokok adalah lingkungan yang tidak sehat.

Menurut Ajay, lingkungan tidak sehat sebagai salah satu yang berkontribusi banyak terhadap penularan penyakit TBC/ Terlebih, di Cimahi sendiri masih banyak lingkungan pemukiman yang rumahnya kurang sehat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan