Pertumbuhan Ekonomi Alami Kemajuan

”Menurunnya tingkat ke­miskinan dari 8,77 persen pada Tahun 2016 menjadi 7,83 persen pada Tahun 2017, di­mana kondisi ini lebih rendah dari tingkat kemiskinan na­sional yang mencapai 10,12 persen; dan perluasan kesem­patan kerja yang ditunjukkan oleh menurunnya tingkat pengangguran terbuka dari 8,89 persen pada Tahun 2016 menjadi 8,22 persen pada Tahun 2017,” ungkapnya.

Irfan menambahkan, hasil dan capaian positif tersebut dapat dilihat dari prestasi-prestasi yang telah diraih oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat selama periode 2013-2018. ”Jadi Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar ini menda­pat penghargaan-pengharga­an hampir 160 lebih. Jadi, kami melihat pemerintahan di bawah Ahmad Heryawan dan Deddy Mizwar cukup berhasil,” ujar Irfan.

Selain itu Irfan mengakui, Pemerintah Provinsi Jawa Barat sudah cukup berhasil mendekatkan pelayanan, fa­silitas dan sarana umum bagi masyarakat. ”Pelayanan semakin dekat dengan ma­syarakat, pelayanan kesehatan dengan diadakannya puske­smas rawat inap, pendidikan dengan adanya kelas jauh itu salah satu bentuk dari pada mendekatkan pelayanan ke­pada masyarakat,” jelas Irfan.

”Transportasi tadi jalan 98 persen dalam keadaan mantap. Lalu laporan administrasi keu­angan tujuh kali berturut turut mendapat hasil yang baik, lakip baik,” ujar Irfan menam­bahkan. (mg2/ign)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan