Jika dipetakan berdasarkan wilayah, kota dengan luas 40,2 km persegi tersebut terbagi atas 151.245 jiwa di Kecamatan Cimahi Utara, 150.637 di Cimahi Tengah dan 220.027 jiwa di Cimahi Selatan.
Sedangkan, dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Cimahi, penduduk Kota Cimahi 2015 mencapai 586.580 jiwa atau mengalami peningkatan sebesar 1,31 persen dari tahun sebelumnya. (ziz/rie)
