Icardi yang punya tinggi badan 181 sentimeter malah lebih sering menang dalam duel udara dibandingkan Immobile yang empat sentimeter lebih tinggi (185 sentimeter). Angkanya 22 berbanding tujuh.
Sementara itu, La Gazzetta dello Sport kemarin menuliskan Inter dalam keadaan krisis. Kalah beruntun tiga kali, dua di Serie A oleh Udinese (16/12) juga Sassuolo (23/12) dan satu di Coppa Italia oleh AC Milan (27/12), membuat kemenangan atas Lazio wajib hukumnya.
Winger Inter Antonio Candreva pun sepakat kalau konfidensi timnya sedang ada di titik rendah. Karena itu, laga versus Lazio adalah pertandingan super penting yang menentukan baik-buruknya posisi Inter di klasemen akhir nantinya.
“Kami kehilangan sedikit keberuntungan. Dua kekalahan di Serie A terjadi dengan menyakitkan karena membuat kesalahan di babak kedua,” kata Candreva kepada RAI Sport. (dra/ign)