jabarekspres.com, BANDUNG – Animo bobotoh Persib Bandung tak terbendung ketika tactician baru Maung Bandung Roberto Carlos Mario Gómez diperkenalkan secara resmi, kemarin (10/12). Pelatih berusia 60 tahun itu diikat kontrak berdurasi dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun bersama asistennya, Fernando Soler.
Gómez memang memiliki reputasi yang mantap. Musim lalu, dia melatih klub elite Malaysia Johor Darul Ta’zim (JDT). Lalu, sepanjang karirnya, tactician asal Argentina tersebut pernah menjadi asisten dari Hector Cuper ketika melatih klub Spanyol Valencia dan raksasa Italia Inter Milan.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahyono mengungkapkan, proses perekrutan eks asisten pelatih Valencia itu untuk menjadi pelatih Persib musim depan tak berjalan dengan mulus. Sebab, saat evaluasi dari kinerja musim lalu, manajemen sudah memiliki beberapa kandidat pelatih lain seperti Robert Rene Alberts, Jacksen F. Tiago, Milomir Seslija, dan terakhir adalah Rahmad Darmawan.
Namun sederet prestasi mentereng Mario Gomez menjadi alasan utama untuk mendatangkannya ke Bandung. ”Dia punya prestasi yang sangat bagus dan mungkin satu-satunya pelatih yang bisa membawa tim asal Asia Tenggara menjadi juara di AFC. Dengan rekam jejak yang bagus seperti itu, saya harapkan dia bisa berprestasi bagus di Persib,” paparnya.
Hanya saja, Teddy tidak bersedia menyebutkan berapa nilai kontrak yang telah disepakati dengan pelatih asal Argentina itu. Seperti diketahui, Persib mengontrak Gomez dalam durasi dua tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun. ”Soal itu (gaji dan nilai kontrak Gomez) saya tidak bisa ngomong,” lanjut Teddy.
Teddy menambahkan dalam memimpin tim Persib Mario Gomez di kompetisi musim 2018, Mario Gomez akan didampingi asisten Herrie Setiawan, Anwar Sanusi (pelatih kiper), dan Yaya Sunarya (pelatih fisik).
”Asisten pelatih yang ada sekarang semuanya tetap dipertahankan. Hanya ada satu tambahan, Fernando Soler,” tutur Teddy.
Gomez dan Soler, lanjut Teddy, mulai langsung bekerja dengan awal mempelajari permainan Persib lewat video. ”Bahkan dia akan melakukan rapat dengan semua asisten untuk persiapan. Minggu depan mungkin sudah mulai latihan,” jelas Teddy.