Laporan: Ivo Ananda, Sydney, Australia
SYDNEY – Langit mendung mengiringi langkah para bintang Thor: Ragnarok berjalan di karpet merah Hoyts Entertainment Quarter, Sydney, kemarin sore (15/10). Meski begitu, kemeriahan tetap tak terelakkan.
Dua bintang utama film rilisan terbaru Marvel Studios itu datang langsung menyapa para fans yang menanti sejak pagi. Mereka adalah Chris Hemsworth, pemeran Thor putra Odin, dan Mark Ruffalo, pelakon Bruce Banner aka Hulk.
Turut mendampingi sutradara Taika Waititi dan Brad Winderbaum selaku produser. Sejumlah public figure lokal ikut meramaikan acara itu. Termasuk Menteri Luar Negeri Australia Julie Bishop, penyanyi dan aktor Johnny Ruffo, serta mantan Miss World Australia Erin Holland.
Teriakan histeris menyambut kedatangan dua anggota Avengers yang diceritakan bertarung satu sama lain dalam film Thor ketiga ini. Keduanya seolah adu pesona menjadi yang paling hangat menyapa fans.
Hemsworth yang muncul pertama tampil kasual formal dalam balutan kaus hitam dipadu dengan jas sewarna. Dengan ramah, dia menghampiri fans yang bejajar rapi di sepanjang sisi karpet merah. Suami model Spanyol Elsa Pataky itu menuruti permintaan penggemar untuk tanda tangan atau selfie bersama.
Hemsworth tampak segar. Jika dalam dua film sebelumnya, Thor (2011) dan Thor: The Dark World (2013) dia berambut panjang, kali ini dia diminta memangkas rambutnya oleh sang sutradara. ’’Jauh lebih bagus rambut ini. Dandannya untuk di film jadi lebih cepat,’’ tuturnya.
Selain itu, Hemsworth senang bisa pulang kampung. Bahkan, pria kelahiran Melbourne, 11 Agustus 1983, tersebut mengaku sempat bersantai di Broad Beach, Queensland, sebelum menghadiri rangkaian gala premiere di Australia itu.
Dengan gaya yang asyik, Hemsworth membalas sapaan wartawan koran ini. Dia memamerkan kemampuannya berbahasa Indonesia saat ditanya bagaimana kabarnya. ’’Sangat bagus,’’ kata aktor yang pernah mengambil kelas bahasa Indonesia saat sekolah SMA di Heathmont College, Victoria, itu.
Hemsworth menyatakan pernah beberapa kali ke Indonesia untuk berlibur. ’’Saya cinta Indonesia. Saya sudah menghabiskan beberapa waktu di tempat-tempat favorit di sana. Saya menyukai orang-orang dan makanannya. Terima kasih untuk semua fans Indonesia. Saya yakin kalian akan menyukai film Thor ini,’’ ujar kakak aktor Liam Hemsworth tersebut.