PKS Siap Gerakan Mesin Partai

jabarekspres.com, NGAMPRAH – Untuk mengimbangi lawan politik pada ajang Pilkada di Kabupaten Bandung Barat (KBB) nanti, DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bertekad akan mengerahkan segala kekuatan untuk memenangkan pesta demojrasi tersebut.

Ketua DPD PKS KBB Rismanto mengatakan, pihaknya bersama seluruh elemen partai akan bekerja sekuat tenaga untuk menggalang kekuatan baik di internal partai maupu ekspternal partai untuk memenangkan pemilu 2018 nanti.

“Secara struktural keanggotaan kita solid sampai tingkat ranting dan akar rumput dan kita akan kerahkan itu semua untuk memenangkannya,”jelas Rismanto ketika ditemui kemarin (8/6)

Dirinya menilai, apa yang sudah dilakukan PKS untuk KBB sebetulnya telah memberikan kontribusi baik secara langsung maupun tidak langsung.Terlebih, anggotanya yang kini duduk di lembaga Legislatif selalu mendorong dan berjuang untuk kepentingan masyarakat KBB.

Nemun untuk, mencapai kearah lebih baik dia menilai, untuk KBB Sudah waktunya memiliki pemimpin baru untuk melanjutkan pembangunan yang betul-betul dirasakan oleh masyarakat secara langsung.

Kendati begitu, untuk mewujudkan ini, PKS sendiri hanya memiliki 4 kursi di DPRD sehingga pihaknya akan mempersiapkan stratyegi khusus dengan jalan koalisi bersama partai lain. di antaranya Partai Gerindra, Golkar, PAN

“Apalagi kalau dengan Gerindra sudah ada arahan dari pusat untuk membangun koalisi untuk memenangkan Pilkada nanti,” ungkapnya.

Menurut Rismanto, saat ini PKS tengah menunggu hasil pendaftaran yang tengah dibuka oleh Gerindra. Setelah keluar rekomendasi dan muncul bakal calon dari Gerindra, pihaknya akan langsng mengintensifkan komunikasi dengan Gerindra untuk mematangkan strategi menghadapi Pilkada tersebut.

Rismanto menuturkan, PKS sendiri sebetulnya sudah bertemu langsung dengan pengurus Gerindra sebanyak 2 kali untuk membahas strategi Pilkada. Sehingga, saat ini tinggal menunggu hasil siapa yang akan direkomendasikan.

“Sampai saat ini, PKS dengan Gerindra belum membahas posisi 1 dan 2. Nanti lihat survey juga,” katanya.

Rismanto manambahkan, DPD PKS KBB sudah menetapkan dua bakal calon Bupati yang akan maju dalam Pilkada KBB 2018, yakni Aep Nurdin dan Didik Agus.

Penetapan kedua nama tersebut berdasarkan hasil rapat pimpinan PKS Kabupaten Bandung Barat atas analisa yang disampaikan oleh Tim Pemenangan Pilkada Daerah (TPPD) dan Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada (BP3).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan