jabarekspres.com – Maverick Vinales meraih kemenangan ketiga dan sekaligus mengambil alih puncak klasemen sementara. Valentino Rossi dan Marc Marquez gagal finis di Le Mans.
MotoGP Perancis di Sirkuit Le Mans, Minggu (21/5), sungguh mendebarkan. Drama dan duel ketat tersaji dari awal hingga akhir balapan, yang melibatkan para pembalap Yamaha.
Selepas start, Vinales melesat ke depan. Namun, di Tikungan 3, Zarco menyalip pembalap pabrikan Yamaha itu dan memimpin balapan. Vinales turun di posisi kedua, diikuti Rossi pada posisi ketiga dan Marquez keempat.
Hingga memasuki Lap 6, Zarco masih berada di posisi terdepan. Akan tetapi, Vinales mulai memangkas jarak dan mendekati rookie Yamaha Tech 3 itu. Satu lap kemudian, Vinales merebut posisi pertama dan memaksa Zarco turun di posisi kedua.
Menjelang pertengahan balapan, Marquez meramaikan perebutan podium. Mengira sang juara dunia bertahan bakal mendekati Rossi, drama justru terjadi. Pembalap Repsol Honda itu terjatuh di Tikungan 3 pada Lap 18.
Dengan tersingkirnya Marquez dari balapan, pertarungan podium menyisakan antara Vinales, Zarco dan Rossi. Dan duel di antara ketiga pembalap semakin memanas jelang berakhirnya balapan.
Diawali dari Rossi yang menyalip Zarco untuk posisi kedua di Tikungan 3 pada enam lap terakhir. The Doctor lalu memacu kencang Yamaha YZR-M1 dan mulai mendekati Vinales.
Tiga lap terakhir, Rossi menyalip Vinales. Namun, sebuah kesalahan dilakukan pembalap Italia ini, ketika melebar pada lap terakhir. Vinales tak menyia-nyiakan kesempatan yang ada dan menyalip rekan setimnya itu. Bermaksud mengejar Vinales, tapi Rossi terjatuh di Tikungan 9.
Vinales keluar sebagai juara dan mengambil alih puncak klasemen sementara dengan torehan 85 poin. Zarco finis kedua dan Dani Pedrosa melengkapi podium. Di belakang ketiga pembalap ada Andrea Dovizioso, diikuti Cal Crutchlow dan Jorge Lorenzo yang finis keenam.
Rookie Yamaha Tech 3, Jonas Folger finis ketujuh, di depan Jack Miller dan Loris Baz. Pembalap Suzuki, Andre Iannone, melengkapi posisi finis 10 besar. Hasil terbaiknya yang kedua di MotoGP musim ini, setelah finis ketujuh di Austin.
Dengan kemenangan yang ketiga, sebelumnya di Qatar dan Argentina, Vinales pun kembali memimpin klasemen sementara dengan torehan 85 poin. Pedrosa naik ke peringkat kedua (68 poin), Rossi turun di peringkat ketiga (62 poin), dan Marquez turun di peringkat keempat (58 poin). (ms/jpg/be)