jabarekspres.com, LONDON – Liverpool berhak naik ke peringkat ketiga klasemen Premier League 2016-2017 usai menang 3-1 atas Everton pada laga bertajuk Derby Merseyside di Stadion Anfield, Sabtu (1/3) malam WIB. Kemenangan ini sekaligus menjadi catatan spesial bagi Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
Klopp menjadi manajer pertama Liverpool yang sanggup memenangi tiga laga perdana Derby Merseyside di Premier League. Selain itu, The Reds -julukan Liverpool- juga menjaga rekor tak terkalahkan saat menjamu Everton sejak 1999.
Bermodal catatan apik itu, tak heran Liverpool langsung tampil menyengat sejak awal. Mereka sudah membuka keunggulan saat laga baru berumur delapan menit. Lewat aksi individunya, Mane berhasil mengecoh beberapa pemain lawan dan menembakkan bola ke tiang jauh yang tak bisa dihentikan kiper Joel Robles.
Upaya Everton membalas akhirnya terealisasi pada menit ke-28. Berawal dari kemelut di depan gawang menyambut tendangan pojok, bek Matthew Pennington sukses menyontek bola ke gawang tuan rumah yang dikawal Simon Mignolet.
Akan tetapi, Liverpool langsung membalas lagi tiga menit berselang. Dari sisi kiri, Coutinho melakukan akeselerasi mengecoh pemain belakang Everton, sebelum melesakkan bola ke pojok kanan atas gawang Everton. Skor jadi 2-1 untuk Liverpool bertahan hingga babak pertama usai.
Selepas turun minum, Everton semakin bersemangat menekan guna menyamakan kedudukan lagi. Namun, alih-alih mencetak gol, The Toffees malah kecolongan lagi pada menit ke-60. Melalui skema serangan balik, striker pengganti, Divock Origi menusuk dari sisi kiri kemudian menembak bola dengan keras dari luar kotak penalti. Gawang Robles kembali bergetar.
Ketinggalan 1-3 membuat Everton kian kesulitan. Upaya Romelu Lukaku melanjutkan tren mencetak gol di atas menit ke-80 pun gagal terlaksana. Liverpool akhirnya sukses mengamankan kemenangan 3-1 hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan tuntas.
Donasi tiga angka membawa Liverpool menggeser Manchester City dari peringkat ketiga. The Reds mengumpulkan 59 poin, unggul dua angka dari Manchester City yang baru akan menghadapi Arsenal malam ini (2/4) WIB. Everton sendiri tertahan di peringkat ketujuh klasemen dengan 50 poin.