jabarekspres.com, CIMAHI – Keterbatasan jalan dan jembatan serta semakin bertambahnya volume kendaraan membuat kemacetan khususnya di Bundaran Leuwigajah semakin parah. Untuk mengurai kemacetan tersebut, Pemerintah Kota Cimahi resmi mengajukan kembali pembuatan jembatan baru.
Menurut Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Cimahi Ruswanto, disaat jam sibuk sekitar pukul 06.00-08.00 wib dan 16.00-19.00 wib kemacetan di Bunderan Leuwigajah menuju Nanjung dan sekitarnya sangat sulit diurai. “Memang kondisi lalu lintas di Cimahi, khususnya di bunderan Leuwigajah arah Nanjung dan Kerkhof sudah kirtis dalam hal kemacetan,” katanya, Senin (20/3).
Ia menjelaskan di Jalan Leuwigajah hanya ada satu jembatan penghubung yang hanya memuat dua kendaraan saja. Hal tersebut tentunya tidak sesuai dengan volume kendaraan yang semakin bertambah, khususnya di jam-jam sibuk. Sehingga jika di jalan tersebut ditingkatkan kapasitas jalannya diharapkan akan bisa lebih lancar dan kemacetannya bisa dikurangi.
”Kami mengharapkan peningkatan kapasitas dan jembatan yang menuju arah Nanjung ke Cimah dan sebaliknya ditingkatkan dengan melebarkan jembatan,” jelasnya
Tidak hanya itu lanjutnya, dengan lancarnya lalu lintas di sekitar Leuwigajah diharapkan ke depan akan bisa meningkatkan ekonomi bagi masyarakat.
Ia mengklaim, pihaknya sudah melakukan berbagai untuk mengurai kemacetan di sekitaran bunderan Leuwigajah tersebut, di antaranya dengan melakukan manajemen dan rekayasa lalu lintas. Namun diakuinya, rekayasa dan manajemen lalu lintas yang dilakukan belum mendapatkan hasil yang maksimal untuk mengurasi kemacetan.
“Pada hari dan jam kerja kendaraan-kendaraan barang dibatasi pergerakannya. Untuk pagi jam 06.00-08.00 WIB, sore jam 16.00-18.00 WIB, sehingga lalu lintas yang menuju ke arah Leuwigajah bisa dikurangi,” beber Ruswanto.
Ia menyebutkan, jalan serta pembuatan jembatan Leuwigajah sebetulnya menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Berdasarkan informasi dari Badan Perencanaan Pembangunan (Bappeda) Kota Cimahi, pihaknya tahun ini sudah mengajukan kembali pembuatan jembatan atau double track di Leuwigajah.
“Kita Pemerintah Kota Cimahi mendorong untuk diusulkan, dikerjakan ditahun 2018. Sudah masuk, ada usulan dari Kota Cimahi,” terang Sekretaris Bappeda Kota Cimahi, Chanifah Listiyarini.