Atlet Muay Thai Ikuti Tahap Kualifikasi

bandungekspres.co.id, SEJUMLAH atlet Muay Thai dari berbagai kota dan kabupaten se-Jawa Barat berkumpul di Kota Tasikmalaya. Mereka siap memulai tahapan kualifikasi pada gelaran PON ke XIX Jawa Barat tahun 2016.

Ketua Pelaksana Muay Thai tingkat Jawa Barat, Nana Sumarna mengatakan sedikitnya 115 Atlet dari 16 Kota dan Kabupaten di Jawa Barat akan mengikuti seleksi di Gor Susi Susanti Kota Tasikmalaya. ”Kepenitiaan Muay Thai sendiri di percayakan ke Kabupaten Tasikmalaya sebagai tuan rumah,” kata Nana belum lama ini.

Nana menambahkan, saat ini sudah memasuki tahapan resgistrasi, selanjutnya, atlet akan menjalani pemeriksaan kesehatan. Itemnya meliputi timbang badan usia. ”Tahapan ini nantinya menentukan kelas kualifikasi yang dipertandingkan,” ujar Nana.

Muay Thai sendiri ada beberapa kelas diantaranya 43, 45, 48, 51, 54, 57, 60, 63, 65 dan 67. Pembagian kelas ini dibagi berdasarkan berat badan atlet. Hasil kualifikasi tingkat Jawa Barat ini, akan dikirimkan mewakili Jawa Barat diajang PON XIX 2016 mendatang.

Pengurus PBMI Kabupaten Tasikmalaya Feriwan mengatakan, even kejuaraannya itu untuk mengasah kemampuan para atlet Muaythai di Jabar khususnya Tasikmalaya dalam rangka persiapan menghadapi kejuaran bergengsi yakni Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XIX di Provinsi Jawa Barat yang sebentar lagi akan dilaksanakan.

”Even ini guna memilih para atlet untuk mewakili daerahnya berlaga di PON nanti. Atlet yang juara dalam kejuaran ini secara otomatis mendapatkan tiket untuk berlaga di ajang tersebut,” jelasnya. Ia menerangkan, kejuaraan yang digelarnya itu akan berlangsung selama dua hari, tepatnya sampai Hari Minggu 31 Juli 2016. ”Kami berharap kejuaraan ini, bisa membangkitkan semangat para atlet untuk terus berlatih dan cabor muay thai bisa berkembang di masyarakat,” tandasnya. (bbs/fik)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan