Minta Pelebaran Jembatan

bandungekspres.co.id, MARGAASIH – Jembatan tol Haji Emas, Desa Cigondewah Hilir, Kecamatan Margaasih merupakan jembatan penghubung antara tiga wilayah, yakni Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, dan Kota Cimahi. Namun sempitnya jembatan tersebut mengakibatkan seringnya kemacetan di wilayah tersebut.

Kepala Desa Cigondewah Hilir Syae’ul Huda mengatakan, jembatan tersebut menyebabkan macet panjang mencapai satu kilometer lebih, karena merupakan pertemuan antara Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung dan Kota Cimahi. Kendala yang paling utama adalah sempitnya jembatan tol tersebut.

’’Jembatan ini merupakan penghubung dari Kabupaten Bandung ke KBB, juga ke Cimahi. Kita mengkhawatirkan pada hari biasa saja, waktu-waktu masuk kerja pagi atau pulang kerja jembatan ini selalu macet, karena ini hanya satu arah jalannya. Apalagi dalam menjelang pengerjaan tol Seroja yang segera rampung, otomatis arus lalu lintas di desa saya akan macet total kalau akses jembatannya masih seperti ini,” kata Syae’ul, kemarin.

Selain itu, dirinya merasa sangat khawatir dengan akses ambulan, karena di wilayahnya terdapat banyak poliklinik. Kalau akses jalannya masih seperti ini, diperkirakan ambulan akan terhambat. Tak hanya itu, jalan menjadi akses ke tempat ziarah seperti ke Makam Keramat Mahmud, yang kerap didatangi masyarakat.

’’Kami sudah melayangkan surat permohonan kepada pihak Bina Marga pada awal tahun 2016 meminta untuk dilebarkan, namun sampai saat ini belum ada tindak lanjut dan tanggapan,” ucapnya.

Sementara itu, Aep Rosidin,  salah seorang pengendara yang sering melintasi jalan tol tersebut mengaku sangat kesal dengan kecilnya jalan tersebut, sebab hanya bisa dilalui oleh satu kendaraan saja. ’’Jalan ini hanya untuk satu mobil, kalau berpapasan sama motor pun harus salah satu mengalah, apalagi berpapasan sama mobil sangat tidak bisa,” ketus Aep.

Aep berharap, pihak pemerintah segera melakukan pelebaran jalan tersebut, karena jembatan ini satu-satunya akses jalan bagi masyarakat Kabupaten Bandung, KBB, dan Kota Cimahi. (yul/vil)

Tinggalkan Balasan