PT Liga Indonesia Aktif Lagi, Status ISC Mengambang

bandungekspres.co.id – PSSI akhirnya mengonfirmasi telah mengaktifkan kembali PT Liga Inonesia. Namun, seiring pengaktifan itu, status Indonesia Soccer Championship (ISC) mengambang dan dipertanyakan.

Saat ini ISC sendiri memang sudah terlanjur berjalan sampai Desember 2016. Namun, ISC berinduk kepada PT Gelora Trisula Semesta (GTS), bukan PT. LI.

Tentu, usai dicabutnya sanksi FIFA, PT Liga yang merupakan produk PSSI kembali aktif. “Kami pastikan per hari ini, PT LI sudah aktif lagi dan akan mulai persiapkan kompetisi,” kata Pelaksana Tugas Ketum PSSI, Hinca Pandjaitan.

Namun demikian, yang menjadi pertanyaan adalah, nasib ISC. Kabar mencuat kalau ISC bakal diresmikan oleh PSSI.

“Tentu kami jaga terus komunikasi dengan GTS. Nantinya, bakal dibahas di kongres tahunan,” tandas dia.

PSSI sendiri mengonfirmasi bila kongres tahunan yang rencananya digelar pada 1 Juni 2016 ditunda sampai Agustus mendatang. (ies/JPG)

Tinggalkan Balasan