Fantastis, Barcelona Berondong Gawang La Coruna 8 Gol

Bandungekspres.co.id – Barcelona bangkit dari keterpurukan dengan cara yang paling istimewa: Memberondong gawang lawannya, Deportivo La Coruna delapan kali dalam lanjutan Jornada 34 Divisi Primera Spanyol di Riazor, Kamis (21/4) dini hari WIB.

Pada pertandingan ini, bintang Blaugrana, Luis Suarez mencatatkan rekor fantastis lewat empat gol dan tiga assist yang dicetaknya.

Tak butuh waktu lama bagi Barcelona untuk unggul. Menit ke-11, Suarez membuka keran golnya memanfaatkan umpan sepak pojok Ivan Rakitic.

Hanya berselang 13 menit, pemain berjuluk El Pistolero itu membuat Blaugrana menjauh 2-0. Kali ini assist Lionel Messi yang membuatnya kembali mencatatkan nama di papan skor lewat sontekan di dalam kotak penalti.

Tertinggal dua gol, La Coruna sempat mengancam lewat pergerakan Lucas Perez dan Oriol Riera. Namun, babak pertama berakhir dengan keunggulan Barcelona.

Interval kedua baru berjalan dua menit, anak asuh Luis Enrique langsung tancap gas. Kali ini giliran umpan Suarez yang dikonversi dengan baik oleh Rakitic.

Menit ke-53, kerja sama Messi-Suarez kembali membuahkan gol. Barcelona unggul 4-0. Dua pergantian pemain yang dilakukan pelatih La Coruna, Victor Sanchez di medio paruh kedua tak membuahkan hasil apapun.

Malah Barcelona yang semakin menjauh. Suarez mencatatkan quat-trick pada laga kali ini. Manuver Neymar diakhiri dengan umpannya ke pemain timnas Uruguay tersebut.

Di sisa laga, Barcelona sukses mencetak tiga gol hanya dalam kurun waktu delapan menit. Gol Messi hasil umpan Suarez menit ke-73 disusul lesakkan Marc Bartra menit ke-79, dan ditutup aksi Neymar, dua menit kemudian.

Skor 8-0 menghiasi kemenangan Barcelona setelah kalah pada tiga laga beruntun di semua kompetisi. Sementara Suarez mencatatkan namanya sebagai pemain pertama di Liga Spanyol sepanjang abad ke-21 yang sukses terlibat dalam tujuh gol -empat gol dan 3 assist- di satu pertandingan. (feb/JPG)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan