Pemkot Surabaya Angkat 1.000 Ton Lumpur

Kepala Rayon Wiyung DPUBMP Syahrial Wahyudin mengungkapkan, posisi Kali Kendal sangat penting dalam sistem drainase di kawasan Wiyung. Sungai itu menjadi penghantar utama arus air yang cukup deras dari perumahan elite di sekitarnya. ”Tapi, aliran dari Kali Kendal ke Kali Makmur itu tidak bisa maksimal. Jadi, perlu ada rumah pompa,” ungkapnya.

Dia menyebutkan, penambahan rumah pompa tersebut sudah disampaikan kepada pemkot untuk dibicarakan lebih lanjut. Dari kabar terbaru yang dia terima, usul itu mendapat respons bagus. ”Sekarang sedang dihitung kebutuhan rumah pompanya. Butuh berapa pompa banjir dan ukurannya berapa,” ujar Syahrial.

Penyediaan rumah pompa itu menjadi solusi jangka panjang. Dalam jangka pendek sampai musim hujan berakhir, Rayon Wiyung DPUBMP menyiapkan empat pompa berukuran sedang. Pompa portabel itu diletakkan di lokasi yang tidak jauh dari area yang sempat tergenang tinggi pada Rabu lalu (24/2). ”Jaga-jaga kalau tiba-tiba hujan sangat deras seperti Rabu lalu,” imbuh dia.

Normalisasi juga dilakukan di Kalimas. Dua unit ekskavator beroperasi di anak Kalimas yang berada di Jalan Prof Dr Moestopo kemarin (28/2). Tepatnya saluran di sisi timur SMPN 29 Surabaya. Alat berat tersebut diturunkan DPUBMP Surabaya untuk membantu pengerukan sedimen saluran. Kegiatan bersih-bersih saluran di Kecamatan Gubeng tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

”Yang kami dapat tidak hanya sampah plastik. Kasur juga ikut dibuang ke saluran,” kata Risma. Dia menambahkan, munculnya genangan di sejumlah kawasan Surabaya disebabkan curah hujan yang tinggi. Selain itu, beberapa saluran di Surabaya sempit sehingga tidak mampu menampung debit air. Banjir juga disebabkan banyaknya sampah yang dibuang di saluran dan sungai.

Sedikitnya ada enam tim yang diturunkan DPUBMP untuk menormalkan saluran dan sungai. Selain di saluran Jalan Prof Dr Moestopo, papar Risma, kegiatan normalisasi dilakukan di Kali Balong, Kandangan, boezem di Kalidami, saluran Tembok, Tenggilis Mejoyo, serta sungai perbatasan Surabaya-Sidoarjo. (jun /bir/rst/c7/c11/end/fat/rie)

Tinggalkan Balasan