Fonda Tangguh: Olahraga Bagian dari Hidup

bandungekspres.co.id – Ketua Harian Badan Peneliti Independen Kekayaan Pejabat Negara dan Pengusaha Nasional (BPI-KPNPN) Fonda Tangguh, merupakan sosok pria yang memang tangguh sesuai dengan namanya. Karena dalam mengisi kesibukannya sehari-hari, Fonda selalu disibukkan masalah kepemudaan dan olahraga.

Pria kelahiran Cianjur, 17 April 1981, mengatakan, masalah kepemudaan dan olahraga begitu menarik minatnya sejak dulu. Sebab sejak kecil dirinya sudah terbiasa berolahraga setiap hari sebelum melakukan aktivitas apapun. Dalam bidang organisasi, sejak SMP Fonda telah aktif di OSIS. ’’Saya belajar organisasi sejak SMP, hingga SMA saya selalu aktif di OSIS,’’ katanya kepada Bandung Ekspres, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, organisasi kepemudaan sangat menantang dirinya untuk bersikap dinamis. Termasuk memberikan kontribusi yang bisa bermanfaat bagi bangsa dan negara. Hanya saja untuk mencapainya butuh proses yang tidak gampang. Sama halnya dengan dunia olahraga. ’’Dengan aktifnya di organisasi kepemudaan dan juga olah raga, sudah banyak hal yang saya dapat,’’ ungkapnya.

Fonda menegaskan, ke depan dirinya ingin berbuat lebih kongkrit lagi. Bahkan kalau bisa menjadi inspiratif bagi anak muda di daerah. Dalam pandangannya, dunia kepemudaan dan olahraga di masa depan, sangat butuh militansi pelakunya. ’’Selain harus adanya dukungan atau political will dari pemerintah secara berkesinambungan,” tegasnya. (dn/vil)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan