NGAMPRAH – Tim panitia dari Jawa Pos terus menerima pendaftaran dari seluruh wilayah di Kabupaten Bandung Barat. Para peserta Indonesia Scout Challenge (ISC) 2015 tingkat Kwartir Cabang (kwarcab) Kabupaten Bandung Barat merespon baik pelaksanaan ISC yang akan dibuka pada Sabtu (19/12) di Lapangan Pemkab Bandung Barat.
Penanggungjawab ISC 2015 wilayah Jawa Barat, Rahmad Kartolo mengungkapkan, hingga H-2 puncak acara, pendaftaran masih tetap berjalan. Target pendaftaran untuk wilayah I meliputi Lembang, Parongpong, Cisarua dan Ngamprah harus selesai hingga Jumat (18/12) atau H-1 lantaran perkemahan yang akan digelar untuk pertama kalinya di wilayah I. ”Memang untuk wilayah satu ini lebih utama lantaran penyelengaraannya akan dilakukan pada Sabtu pekan ini. Sehingga pendaftaran diharapkan pada H-1 itu harus bisa rampung sesuai target,” katanya kepada Bandung Ekspres di Ngamprah Kamis (17/12).
Rencananya, kata dia, perkemahan yang akan digelar di lapangan kantor Pemkab Bandung Barat ini selama dua hari mulai dari 19-20 Desember. Pelaksanaan perkemahan yang dipusatkan di Kecamatan Ngamprah ini sekaligus akan dihadiri oleh Ketua Kwarcab Kabupaten Bandung Barat dan juga sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Bandung Barat.
Selanjutnya, kata dia, pelaksanaan kedua akan digelar di Cikalongwetan, Cipeundeuy, Cipatat dan Saguling yang akan digelar pada 21-22 Desember 2015 yang difokuskan di Lapangan Marga Desa Margalaksana Kecamatan Cipeundeuy. ”Jadi, untuk pendaftaran wilayah II ini waktunya cukup panjang, sehingga kami bersama tim terus berupaya agar menjaring seluruh para peserta dari mulai dua hari yang lalu,” ungkapnya.
Ia meyakini, jumlah peserta akan tercapai sesuai target sebelumnya. Tim panitia yang bergerak saat ini terus mendatangi UPT di masing-masing kecamatan mulai dari wilayah utara, tengah hingga selatan. ”Kami jemput bola agar hingga H-1 itu semua sudah rampung terutama wilayah I dulu disusul wilayah lainnya. Memang wilayah Kabupaten Bandung Barat cukup luas, namun tidak mematahkan semangat kami agar penyelenggaraan ISC berlangsung sukses,” ungkapnya.