bandungekspres.co.id– Persipasi Bandung Raya (PBR) menjadi tim yang kerap tampil mengejutkan dalam berbagai event. Setelah gagal menembus dominasi PSM Makassar dan Pusamania Borneo FC (PBFC) di Piala Presiden 2015 lalu, PBR kali ini tengah mempersiapkan tim jelang mengikuti ajang yang disiapkan untuk mengisi kekosoangan kompetisi itu.
Muly Munial, manajer PBR menjelaskan bahwa timnya sudah memastikan ambil bagian. Untuk skuad, pria yang juga bos Munial Sports Group itu menginginkan skuad lama kembali bergabung. ”Opsinya memang begitu, kami akan gunakan pemain lama,” terangnya kepada Jawa Pos kemarin (28/10).
Tetapi berkaitan dengan tim pelatih. Muly belum berani memutuskan lebih jauh. Dia akan bertemu dengan direksi PBR untuk segera memutuskan akan kembali menggunakan jasa Dejan Antonic yang kerap menampilkan aroma pemain muda di timnya atau tidak. Sebab, dalam kesempatan terakhir.
”Paling tidak akhir pekan ini sudah ada jawaban mengenai hal tersebut,” bebernya. PBR sepanjang dua musim ISL terakhir memang cenderung menggunakan jasa pemain muda. Kim Jeffrey Kurniawan, Wawan Febrianto hingga Hermansyah menjadi andalan PBR selama ini.
Tetapi untuk Piala Jendral Sudirman ini, Muly menjelaskan bahwa dirinya berharap banyak untuk mengorbitkan para pemain muda. ”Pemain kami tidak kalah dengan mereka punya pengalaman,” terangnya.
Sementara itu, Richi Kurniawan, Sekretaris PBR menyatakan hal yang sama. Menurutnya, PBR tetap akan menjadi bagian dalam turnamen tersebut dengan percepatan perkembangan tim. ”Tentu harus segera diputuskan bagaimana kelanjutan tim ini,” katanya. Tetapi, Richi melihat potensi pemainnya di event sebelumnya cukup menjanjikan dalam turnamen yang akan kick off 14 November nanti. (nap/asp)