MENUTUP semester 1 2015, PT Daya Adicipta Mustika (DAM) selaku distributor sepeda motor dan suku cadang Honda di Jawa Barat berhasil membuat Honda semakin dominan di Jawa Barat dengan raihan market share sebesar 71,5 persen. Tumbuh sebesar 1,1 persen dibandingkan bulan Mei yang mencatat market share sebesar 70,4 persen.
Berdasarkan data penjualan retail bulan Juni 2015, DAM berhasil menjual 76.920 unit sepeda motor di Jawa Barat. Jika dibandingkan dengan bulan Juni 2014, DAM mencatat pertumbuhan sebesar 2,9 persen. Sementara total penjualan semester pertama 2015, DAM berhasil menjual 410.582 unit sepeda motor Honda atau turun 3 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
General Manager Motorcycle Sales, Marketing and Logistic DAM Lerri Gunawan mengatakan, penjualan di bulan Juni tetap didominasi oleh tipe matik sebanyak unit 66.847 (85,8 persen), tipe bebek/cub menyumbang sebesar 5.116 unit (7,4 persen) dan tipe sport menyumbang penjualan sebesar 4.957 unit (6,8 persen).
Lerri menambahkan, meskipun pasar sedang lesu, namun justru Honda di Jawa Barat mencatat kenaikan market share. ”Dominasi ini didukung dengan kinerja dan layanan yang sepenuh hati. Sehingga masyarakat di Jawa Barat memberikan kepercayaannya dengan memilih sepeda motor Honda sebagai kendaraan operasionalnya,” ujar Lerri.