Iswara menambahkan, pihaknya pun sudah membidik kelima kota/kabupaten yang disiapkan sebagai sentra pembinaan olahraga bola voli. Seperti Kota dan Kabupaten Bekasi yang memiliki potensi atlet bola voli indoor yang cukup handal, kemudian Kabupaten Indramayu dan Cirebon yang memiliki potensi pengembangan bola voli indoor dan pasir, serta Kota Bandung yang saat ini sudah memiliki banyak klub dalam pengembangan olahraga bola voli indoor dan pasir.
Selain itu, pihaknya pun akan kembali menggelorakan sirkuit bola voli pasir/pantai yang selama ini mati suri. ”Selama ini potensi kita di olahraga bola voli pasir cukup baik. Untuk itu, kita akan kembangkan potensi tersebut sehingga Jawa Barat bisa menjadi provinsi bola voli,” pungkasnya. (jur/asp)