Laga Pamungkas, Los Blaugrana Mulai Rancang Selebrasi

Persiapan Los Blaugrana, julukan lain Barca, dalam bertandang ke Nuevo Los Carmenes semakin positif setelah bek Thomas Vermaelen mulai berlatih bersama skuad kemarin waktu setempat (10/5).

Sebelumnya, kali terakhir Vermaelen memerkuat Barca adalah ketika menang telak 6-0 dari Getafe (12/3).

Setelah itu, bek 30 tahun asal Belgia tersebut absen selama sebulan akibat cedera betis. ”Thomas Vermaelen telah mendapat lampu hijau dari tim medis untuk turun ke lapangan,” demikian pernyataan Barca di situs resminya.

Selain kembalinya Vermaelen, penampilan Barca juga mulai membaik dengan dua kemenangan beruntun di partai tandang, yakni 8-0 melawan Deportivo (20/4), dan 2-0 melawan Real Betis (30/4), sejak kalah di Anoeta, markas Sociedad.

Namun, deretan statistik positif itu tak membuat pelatih Real Zinedine Zidane gentar. Sebab, dia melihat performa kandang Granada yang tak terkalahkan dalam enam laga terakhir sejak Maret lalu. (selengkapnya lihat grafis)

”Maka, aku berharap kami bisa terus melanjutkan meraup poin, dan semoga saja Granada bisa tetap bermain bagus di kandangnya,” kata Zidane dalam konferensi pers pasca kemenangan atas Valencia, seperti dilansir Goal.

Di lini tengah, Lucas Vazquez sudah pasti tidak akan berperan karena menderita cedera lutut. (apu/vil)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan