Nurul Berharap Dukungan Paralel

jabarekspres.com, BANDUNG – Bakal calon Wali Kota Bandung Partai Golkar Nurul Arifin berharap, SK Dukungan yang dikeluarkan Golkar untuk Ridwan Kamil bisa palarel. Artinya, SK Dukungan Golkar juga memuluskan dirinya menuju orang nomor satu di Bandung.

Nurul mengatakan, bicara soal koalisi yang sama di Jabar belum tentu, tapi kalo bisa itu lebih bagus karena bisa linier. Dia juga berharap, bentuk kampanyenya bisa berbarengan. Hingga bisa berdampak signifikan.

”Kalau dengan partai lain takut ada gep (jarak, Red) dan nanti tidak full bentuk dukungannya. Tapi kalau bentuk koalisi yang sama itu bisa bantu juga RK (Ridwan Kamil, Red) kampanye di daerah-daerah lain,” urainya.

”Khusus di Bandung, RK bisa memberi endorsement buat saya apalagi dalam bentuk koalisi. Itu bagus,” sambungnya.

Nurul mengatakan, akan segera deklarasi jika lobi-lobi dengan partai koalisi sudah selesai. Jika lobi untuk koalisi sudah selesai, kata dia, maka para calon bisa deklarasi bersama.

Meski demikian, sampai saat ini Golkar masih menunggu partai lain. Sebab, dinamika jelang pendaftaran masih mencair.

”Buat saya sekarang yang cepet aja lah supaya saya gampang menindaklanjuti program kerja saya apa dan rekan kerja saya siapa,” jelas Nurul.

Nurul pun berharap nantinya yang akan bersanding dengan dirinya untuk maju memenangkan Pilwalkot 2018 mendatang. Dia pun meyebutkan kriteria yang penting paham soal anak muda, paham soal-soal milenial. ”Mungkin saya bekerja happy politiknya,” ucapnya. (pan/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan