7 Drama Korea Rating Tinggi Juni 2025, Ada Genre Horor hingga Romantis

7 Drama Korea Rating Tinggi Juni 2025, Ada Genre Horor hingga Romantis
Drama korea The Haunted Palace.
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Memasuki pertengahan tahun 2025, dunia drama Korea kembali memanjakan penggemarnya dengan deretan tayangan berkualitas. Berbagai genre dihadirkan, mulai dari horor yang menegangkan, kisah keluarga yang hangat, hingga romansa yang menggetarkan hati.

Tak heran, beberapa judul drama korea rating tinggi di bulan Juni 2025 dan menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta K-Drama. Berikut ini adalah tujuh drama Korea dengan rating tertinggi di bulan Juni 2025 yang wajib kamu tonton.

7 Drama Korea Rating Tinggi Juni 2025:

1. For Eagle Brothers

Rating Tertinggi: 20,9% (KBS2)

Baca Juga:7 Film Komedi Seru yang Bikin Kamu Ketawa Tanpa HentiUpdate Harga Pangan: Bawang Merah Turun Jadi Rp39.272/kg, Cabai Rawit Rp48.642/kg

Drama korea ini sukses mencuri perhatian penonton dan menjadi pemuncak rating di bulan Juni 2025.

For Eagle Brothers menceritakan tentang lima bersaudara laki-laki yang tinggal bersama kakak ipar mereka setelah kakak tertua meninggal dunia.

Kisahnya berfokus pada hubungan antar anggota keluarga, konflik sehari-hari yang relatable, serta usaha mereka membangun sebuah bisnis bar bersama.

Kehangatan cerita, konflik yang menyentuh hati, serta chemistry para pemain yang kuat membuat penonton betah mengikuti setiap episodenya. Tak heran jika drama ini berhasil meraih rating fantastis hingga 20,9%, menjadikannya drama Korea dengan rating tertinggi di bulan ini.

2. The Haunted Palace

Rating Tertinggi: 11% (SBS)

Bagi kamu penggemar genre horor, The Haunted Palace bisa jadi pilihan yang tepat. Drama ini mengisahkan Yeo-ri (diperankan oleh Bona), cucu seorang dukun terkenal yang berusaha menghindari takdirnya.

Namun, berbagai kejadian mistis memaksanya menghadapi dunia supranatural yang selama ini ia jauhi. Dengan plot twist yang mengejutkan dan suasana mencekam, drama ini mampu menarik perhatian penonton.

Dibintangi juga oleh Yook Sung Jae, drama ini resmi tamat pada awal Juni 2025 dengan rating puncak mencapai 11%.

Baca Juga:7 Mie Instan Korea Halal Terbaik, Rasanya Bikin Nagih!Selamat! Kamu Beruntung Dapat Saldo Dana Rp270 Ribu, Yuk Klaim Sekarang

Kehadiran unsur horor yang dikemas secara modern membuat drama ini memiliki tempat tersendiri di hati para penikmat drakor.

3. Queen’s House

Rating Tertinggi: 9,6% (KBS2)

Tayang setiap hari Senin hingga Jumat, Queen’s House menjadi drama yang stabil mempertahankan rating tinggi. Drama ini mengangkat kisah kehidupan keluarga modern dengan segala problematika internalnya.

Mulai dari konflik antar generasi, drama rumah tangga, hingga intrik perebutan kekuasaan dalam keluarga, semuanya dibungkus dengan cerita yang realistis dan emosional.

0 Komentar