Viral Patung Tugu Biawak di Wonosobo Terlihat Mirip Asli

JABAR EKSPRES – Warganet sedang heboh gara-gara sebuah patung tugu biawak yang berdiri gagah di Desa Krasak, Kecamatan Selomerto, Kabupaten Wonosobo.

Bukan patung biasa, ukurannya gede dan tingginya sampai 7 meter, dan yang bikin netizen kagum bentuknya disebut-sebut mirip dengan biawak asli.

Baca juga : Video Viral 4 Menit 28 Detik Benarkah Lisa Mariana? Ini Faktanya

Patung ini letaknya strategis, tepat di pinggir jalan nasional yang menghubungkan Wonosobo dengan Banjarnegara.

Karena tampilannya yang mencolok dan realistis, banyak akun media sosial langsung mengunggah foto-fotonya.

Salah satu yang cukup ramai adalah akun X (Twitter) @jawafess, yang bahkan membandingkan patung biawak ini dengan patung-patung ikonik lain dari kota berbeda, seperti patung gajah dan tugu pesut.

Yang membuat makin viral, di unggahan itu juga disebutkan biaya pembuatan dari masing-masing patung.

Jika patung-patung di kota lain menghabiskan dana sampai miliaran rupiah, patung biawak ini hanya dibuat dengan dana Rp 50 juta.

Akun lain, seperti @sosmedkeras, juga tidak ketinggalan ikut menyoroti patung ini.

Mereka menulis caption, “Tugu gajah Gresik dan tugu pesut Mahakam menangis melihat karya ini,” tulisnya dalam unggahan tanggal 18 April 2025 malam.

Menurut Ahmad Gunawan Wibisono, Ketua Karang Taruna Kecamatan Selomerto, ide membuat patung tugu biawak ini muncul dari kegiatan mereka yang berkaitan dengan pelestarian lingkungan.

Baca juga : Apa Arti I Hope You Turn Back The Table? Ini Makna Asli dari Istilah yang Lagi Viral di TikTok!

Saat itu, mereka menggelar acara bertema alam bersama Karang Taruna Desa Krasak.

Dari situlah muncul keinginan untuk bikin sesuatu yang ikonik.

Karena biawak sejak dulu memang sering terlihat di desa tersebut, maka dipilihlah hewan ini sebagai ikon yang dituangkan dalam bentuk patung.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan