Basarnas Kantor SAR Bandung Siaga Khusus Lebaran 2025

JABAR EKSPRES – Basarnas Kantor SAR Bandung laksanakan kesiapan dalam operasi Siaga SAR Khusus Lebaran 1446 Hijriyah atau Idul Fitri 2025.

Kepala Kantor SAR Bandung, Ade Dian Permana mengatakan, Siaga SAR Khusus Lebaran ini merupakan agenda rutin yang selalu laksanakan setiap tahunnya.

“Namun tugas Basarnas tidak hanya menjadi rutinitas yang monoton, tapi harus mampu menjawab potensi ancaman kedaruratan yang kemungkinan terjadi khususnya ketika mudik lebaran,” katanya, Jumat (21/3).

Apel Pembukaan Siaga SAR Khusus Lebaran 1446 Hijriyah itu, dilaksanakan di Lapang Upacara Kantor SAR Bandung wilayah Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang pada Jumat, 21 Maret 2025.

BACA JUGA: Jumlah Pemudik Lebaran 2025 Diprediksi Meningkat, Dishub KBB Siapkan Hal Ini

Ade menerangkan, potensi ancaman kedaruratan yang kemungkinan terjadi khususnya ketika mudik lebaran, yakni di pelabuhan-pelabuhan penyeberangan, ruas jalan tol dan lokasi-lokasi pariwisata yang menjadi titik kumpul masyarakat.

Diketahui, dalam Apel Siaga SAR Khusus Lebaran 2025 ini, diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Kantor SAR Bandung.

“Siaga SAR Khusus Lebaran 1446 Hijriyah ini, resmi dilaksanakan Basarnas Kantor SAR Bandung mulai dari 21 Maret hingga 11 April 2025 (mendatang),” terangnya.

Ade melanjutkan, pelaksanaan tersebut direncanakan dengan skema puncak arus mudik yang dprekirakan terjadi pada tanggal 27 sampai 28 Maret 2025. Sedangkan puncak arus balik gelombang pertama, diprediksi terjadi pada 6 hingga 7 April 2025.

BACA JUGA: Deretan Tol yang Buka Tarif Diskon untuk Mudik Lebaran 2025

“Oleh karenanya, kita perlu menyiapkan seluruh sumber daya baik personel maupun sarana prasarana, agar siap mengantisipasi terjadinya kondisi darurat selama masa angkutan lebaran,” bebernya.

Ade mengungkapkan, adapun untuk mengoptimalkan pelayanan keselamatan masyarakat, pihaknya menekankan hal-hal yang jadi prioritas salah satunya titik siaga strategis.

“Seperti penempatan kapal atau Alut di lokasi lokasi strategis di pelabuhan-pelabuhan penyeberangan, mewaspadai titik-titik kumpul kemacetan lalu lintas, melaksanakan patroli dan pemantauan di lokasi pariwisata atau keramaian, terutama wisata bahari/air,” ungkapnya.

Ade menyampaikan, seluruh anggota Basarnas Kantor SAR Bandung ditekankan untuk selalu memantau informasi cuaca terbaru, terutama selama masa libur lebaran 2025.

BACA JUGA: Polres Bogor Bakal Tempel Stiker di Rumah Pemudik? Ternyata Ini Alasannya!

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan