Jelang Pertandingan Lawan Madrid, City Dilanda Badai Cedera

JABAR EKSPRES – Manchester City berhasil kalahkan Newcastle 4-0 di Etihad Stadium, kemenangan ini mengantarkan mereka pada posisi empat besar Premier League.

Hal itu, menjadi respon sempurna atas kekalahannya dari Real Madrid di leg pertama play-off fase gugur Liga Champions.

Namun, dibalik kemenangan ini menyisakan kekhawatiran karena sejumlah pemain kunci mengalami cedera.

Josep Guardola harus menghadapi tantangan baru dalam menyusun timnya untuk duel penting berikutnya yaitu dalam laga tandang vs Madrid di leg kedua.

Sejumlah pemain yang mengalami cedera ini bisa mempengaruhi performa mereka di pertandingan mendatang.

Ada pun beberapa pemain yang mengalami cedera di antaranya, Striker andalan Manchester City, Erling Haaland mengalami masalah lutut dalam laga melawan Newcastle. Ia pun harus ditarik keluar di menit-menit akhir setelah terlihat kesakitan di lapangan.

BACA JUGA: Bidik Florian Wirtz Pengganti Kevin De Bruyne, Manchester City Rela Rogoh Kocek Dalam-dalam? 

Guardiola berharap cederanya tidak serius, namun kepastian mengenai kondisi Haaland masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut.

“Saat dia terjatuh, semua orang ketakutan. Namun, dia bangkit dan berjalan seperti biasa, bahkan tersenyum,” ujar Guardiola.

Haaland berpeluang untuk tampil dalam laga penentuan kontra Real Madrid di Santiao Bernabeu, 19 Februari mendatang.

Manuel Akanji merupakan pemain yang mengalami cedera paling serius. Bek asal Swiss ini mengalami cedera adductor saat menghadapi Real madrid dan harus menjalani operasi. Ia diperkirakan akan absen selama 8 hingga 10 minggu ke depan.

“Operasi pada Sabtu, absen 8-10 minggu. Adductornya mengalami robekan,” kata Guardiola.

BACA JUGA: Manchester City Dapatkan Nico Gonzalez di Detik Terakhir Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin

Absennya Akanji ini menjadi pukulan berat bagi City yang tengah mengalami jadwal padat pertandingan.

Ruben Dias dan Nathan Ake tidak bisa masuk dalam skuad saat menghadapi Newcastle karena belum sepenuhnya fit.

Kedua pemain ini tidak mengalami cedera serius, namun kebugaran mereka masih perlu dipantau sebelum laga melawan Real Madrid.

Berharap Dias dan Ake bisa kembali pada pertandingan Liga Champiosn nanti. Kehadiran mereka di lini belakang menjadi tambahan kekuatan yang dibutuhkan City dalam duelnya dengan Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan