Pasangan Ngatiyana-Adhitia Ungguli Paslon Lain di TPS Tempat Adhitia Memilih

JABAR EKSPRES – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cimahi nomor urut 2, Ngatiyana-Adhitia Yudisthira, sementara ini unggul dengan perolehan suara dominan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) tempat Adhitia Yudisthira memberikan hak pilihnya.

Di TPS 002 Baros, Gedung Serba Guna RW 21, Kelurahan Baros, pasangan ini memperoleh 162 suara, jauh mengungguli pasangan calon lainnya. Pasangan Dikdik-Bagja memperoleh 75 suara, sementara pasangan Bilal-Mulyana hanya meraih 33 suara.

Adhitia Yudisthira tiba di TPS sekitar pukul 08.20 WIB, didampingi istrinya, Nanda Soraya Putri. Kehadiran mereka disambut hangat oleh warga yang antusias menggunakan hak pilih.

BACA JUGA: TPS Terdampak Hujan Deras, KPU Cimahi Pastikan Perhitungan Suara Tetap Berjalan Aman

“Alhamdulillah, hasil ini membuktikan kepercayaan besar warga terhadap kami. Semoga amanah ini bisa kami buktikan dengan kerja nyata untuk Cimahi yang lebih baik,” ujar Adhitia usai penghitungan suara.

Pemungutan suara di TPS 2 Baros berlangsung tertib dan lancar dengan antusiasme tinggi dari masyarakat. Panitia Pemungutan Suara memastikan pelaksanaan sesuai protokol kesehatan.

Kemenangan ini menjadi dorongan semangat bagi pasangan Ngatiyana-Adhitia Yudisthira untuk optimis meraih hasil terbaik di seluruh wilayah Cimahi. (Mong)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan